Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wahana Honda Catat Penjualan 288.000 Unit di 2022

Kompas.com - 10/01/2023, 20:01 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta-Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS), mencatat penjualan hingga ratusan ribu unit pada sepanjang tahun 2022.

Angka ini berdasarkan penjualan motor Honda tipe Matic, Cub ,Sport, hingga Big Bike yang dipasarkan Wahana kepada konsumen di Jakarta dan Tangerang.

Terdata pada periode Januari hingga Desember 2022, Wahana Honda berhasil bukukan total penjualan hingga 288.000 unit. Perolehan tahun 2022 ini naik sebanyak 6,9 persen dibandingkan tahun 2021.

Baca juga: Jok Belakang Yamaha MT-25 Terbakar Tiba-tiba, Ini Kata Yamaha

“Kami berterima kasih kepada konsumen Jakarta dan Tangerang. Beragam produk yang ditawarkan dapat diterima dengan baik,” ujar Head of Marketing Olivia Widyasuwita, dalam keterangan resmi (10/1/2023).

“Kepercayaan ini jadi konsekuensi tanggung jawab besar Wahana untuk tetap menjaga layanan terbaik mulai dari penjualan hingga layanan after sales,” kata dia.

Dari total penjualan tersebut, tipe motor terlaris yang menjadi pilihan konsumen adalah jajaran produk Matic Honda yang berhasil dipasarkan hingga 276.000 unit.

Baca juga: Nekat Langgar ERP di Jakarta, Mesti Bayar 10 Kali Tarif Normal

Peminat produk skutik tersebut mengalami peningkatan sebanyak 6,64 persen dibandingkan tahun 2021.

Adapun produk Matic yang menjadi incaran adalah Honda BeAT dengan total penjualan 106.000 unit, disusul Vario Series yang berhasil terjual hingga 73.000 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Negara-negara Eropa Menyesal Beli Jet Tempur F-35 AS, Apa Alasannya?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau