Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rapor Penjualan Toyota Vios di Indonesia

Kompas.com - 02/08/2022, 14:56 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Vios merupakan salah satu sedan yang cukup laris di Tanah Air. Sejak meluncur pada tahun 2003, Vios sudah hadir dalam tiga generasi yang diperbarui secara rutin.

Namun dalam beberapa tahun belakangan ini, tren penjualan sedan bisa dibilang menurun, kalah pamor dengan segmen multi purpose vehicle (MPV).

Bahkan rumor yang beredar PT Toyota Astra Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) dikabarkan telah menghentikan produksi sedan Vios di pabrik perakitan Karawang, Jawa Barat.

Kabar ini menyeruak setelah video yang memperlihatkan perpisahan sejumlah karyawan pabrik beredar di media sosial. Pada rekaman itu juga terlihat para pekerja membawa potongan kertas yang bertuliskan “Sayonara Vios”.

Baca juga: Sayonara Vios, Toyota Indonesia Stop Produksi Vios?

Meski demikian, Direktur Corporate Affairs PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN), Bob Azam, belum mau berkomentar lebih lanjut mengenai kabar penghentian produksi Vios di Indonesia. Namun dirinya juga tidak membantah kabar tersebut.

“Itu hanya medsos, belum ada announcement resmi dari TMMIN,” tulis Bob melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Selasa (2/7/2022).

Toyota Vios 2016 meluncur di Malaysia.Toyota Malaysia Toyota Vios 2016 meluncur di Malaysia.

Dilansir dari data wholesales Gaikindo, penjualan Toyota Vios sejak diluncurkan cukup positif, walaupun trennya terlihat menurun, terutama dalam setahun terakhir.

Tercatat pada 2006, distribusi Vios dari pabrik ke diler sebanyak 2.310 unit. Sedangkan pada 2007 mencapai 5.074 unit.

Penjualan Toyota Vios kembali naik pada 2008, yakni 6.098 unit, namun mengalami penurunan pada 2009 yakni sebanyak 2.722 unit.

Pada tahun 2010, distribusi Vios dari pabrik ke diler kembali naik sebanyak 4.285 unit, namun kembali alami penurunan di tahun 2011, hanya mencapai 2.525 unit.

Di tahun 2012 penjualan Toyota Vios berada di angka 3.122, kemudian di 2013 3.115 unit, dan di tahun 2014 sebanyak 2.216 unit.

Unit taksi Toyota Limo di Pool Blue Bird, Hampir tidak ada bedanya dengan Vios.Febri Ardani/KompasOtomotif Unit taksi Toyota Limo di Pool Blue Bird, Hampir tidak ada bedanya dengan Vios.

Penjualan Toyota Vios makin terlihat menurun setelah tahun 2014. Pada sepanjang Januari-Desember 2015, Vios hanya sanggup mencetak angka 1.414 unit. Sementara di 2016, 2017, 2018 dan 2019 penjualan Vios berada di angka 1.077, 746, 701 dan 502 unit.

Angka penjualan Toyota Vios kembali menurun setelah dihantam pandemi virus corona. Pada Januari-Desember 2020, Vios mencetak angka penjualan tak lebih dari 500 unit, yakni hanya 309.

Baca juga: Disuntik Mati, Ini Sejarah Toyota Vios di Indonesia

Meski begitu, di tahun berikutnya, distribusi Vios dari pabrik ke diler mengalami kenaikan yang cukup signifikan lantaran adanya kebijakan insentif Pajak Penjualan Barang Mewah Ditanggung Pemerintah (PPnBM DTP), yakni sebanyak 1.243 unit pada 2021.

Sayangnya penjualan Vios kembali menurun pada Januari- Juli 2022, yakni sebanyak 121 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com