Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daihatsu Ajak Konsumen Berbagi Cerita Lewat Digital

Kompas.com - 11/10/2021, 17:11 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejalan dengan adanya vaksinasi, Indonesia mulai menunjukkan tanda-tanda pemulihan dari dampak pandemi Covid-19.

Tidak sedikit masyarakat yang melakukan aktivitas, salah satunya dengan melakukan perjalanan melalui jalan darat ke berbagai daerah di Indonesia dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Setiap perjalanan mempunyai cerita dan momen seru yang menyenangkan. Terkadang momen tersebut sulit dilupakan dan ingin dibagikan dengan orang lain.

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) ingin memanjakan konsumen dengan berbagai treatment melalui sebuah program yang bertajuk Daihatsu Setia: Daihatsu Seiring Waktu.

Baca juga: Berkat Kendaraan Listrik, Komoditas Nikel Indonesia Tambah Populer

Rudy Ardiman, Domestic Marketing Division Head PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengatakan, program Daihatsu Setia merupakan salah satu program rutin digelar setiap tahun sebagai bentuk apresiasi khusus kepada para Sahabat Daihatsu di seluruh Indonesia di tengah pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

“Kami ingin memberikan sebuah aktivitas menyenangkan yang diharapkan bisa menjangkau semua kalangan terutama yang menyukai dunia konten juga media sosial dan dinarasikan dengan kenangan bersama Daihatsu,” ucap Rudy, Senin (11/10/2021).

Lewat program ini, Daihatsu mengajak konsumen untuk berbagi kenangan, momen, hingga cerita yang telah dijalani bersama Daihatsu dalam kompetisi “Bagikan Ceritamu Bersama Daihatsu” melalui Media Sosial.

Kompetisi yang digelar menggunakan platform Website dan Social Media ini berhadiah dengan total nilai sebesar 50 juta Rupiah dan digelar selama periode September hingga November 2021.

Cara untuk ikut serta dalam kondisi ini cukup mudah, konsumen cukup mendaftarkan diri di website Daihatsu Setia.

Kemudian persiapkan foto dan cerita menarik serta orisinal yang mengangkat kenangan menarik bersama mobil Daihatsu sebagai konten lalu diunggah lewat platform Facebook, Twitter, Instagram, atau Tik Tok.

Konten tersebut nantinya akan dikirim dalam bentuk soft copy dengan menautkan link-nya di website Daihatsu Setia https://daihatsusetia2021.daihatsu.co.id/.

Baca juga: Ingat, Jangan Asal Simpan APAR di Dalam Mobil

Konten yang berisi foto dan cerita seru tersebut harus dalam format digital menggunakan kamera digital (DSLR, pocket,mirrorless) atau smartphone yang mendukung ketentuan format foto. Konten tersebut paling lambat diterima pada tanggal 30 November 2021.

Nantinya akan ada 5 pemenang yang beruntung setiap minggunya dan akan membawa pulang uang tunai dengan total Rp 1.250.000,- dengan masing-masing pemenang mendapatkan 250.000.

Sedangkan untuk pemenang utama akan tersebar di seluruh wilayah Indonesia yaitu 5 pemenang utama , yang masing-masing pemenang utama mendapat hadiah uang sebesar 10 juta Rupiah dan ceritanya akan dibuatkan story berbentuk video yang akan ditayangkan di Youtube Daihatsu Sahabatku.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Negara-negara Eropa Menyesal Beli Jet Tempur F-35 AS, Apa Alasannya?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau