Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhub Apresiasi Bus DAMRI Ramah Disabilitas dan Lansia

Kompas.com - 09/10/2020, 17:21 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengapresiasi Perum DAMRI serta Dinas Perhubungan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) yang resmi mengoperasikan bus ramah disabilitas dan lansia.

Bus tersebut sudah mulai beroperasi sejak awal Oktober lalu dengan rute layanan dalam kota Mataram, melalui beberapa sekolah luar biasa dan sekolah umum guna memudahkan aktivitas sehari-hari.

"Saya mengapresiasi Perum DAMRI serta pemerintah daerah dalam hal ini Dinas Perhubungan Provinsi Nusa Tenggara Barat yang telah mengoperasikan bus ramah disabilitas. Ini merupakan kolaborasi dan kerja sama yang baik," ujat Menhub dalam keterangan resminya, Kamis (8/10/2020).

Baca juga: Pakai Jembatan Timbang WIM, Kemenhub Lebih Mudah Jerat Truk ODOL

Jam operasional bus terseut dimulai sekal 06.30 Wita dari Pool DAMRI Sweta Mataram dan waktu tiba di Sekolah Luar Biasa Selagalas pukuk 08.00 Wita. Untuk rute sebaliknya, dari pukul 12.00 Wita hingga 14.00 Wita tiba kembali ke pool.

Bus disabilitas Damri NTBDamri Bus disabilitas Damri NTB

Menariknya, penggunanya bisa menikmati perjalanan bus dengan kapasitas 70 penumpang tersebut dengan cuma-cuma, alias gratis. Untuk memfasilitas difabel dan lansia, bus tersebut dilengkapi tangga hidrolik otomatis.

Bagi pengguna kursi roda, disediakan ruang khusus sebanyak 10 titik. Untuk menaikinya, pada bagian tengah dilengkapi dengan bordes hidrolik yang memudahkan akses naik dan turun.

Sementara dari segi karakteristik performa, bus yang menggunakan basis dari Hino RK tersebut, diklaim memiliki torsi yang tinggi dengan putaran rendah, sehingga pemakaian bahan bakar menjadi efisien.

Baca juga: Tren Pelapis Kursi Bus Mulai dari Fabric Sampai Kulit Sintetis

Meski statusnya masih uji cona, namun Budi berharap dengan adanya bus ramah disabilitas dapat membantu dan memudahkan para penyandang disabilitas, lansia, maupun masyarakat yang membutuhkan untuk menjalani aktivitas sehari-hari dengan layanan transportasi umum yang aman dan nyaman.

Bus Damri Ramah Disabilitas dan Lansia Beroperasi di MataramKemenhub Bus Damri Ramah Disabilitas dan Lansia Beroperasi di Mataram

"Dengan adanya bus ramah disabilitas ini, saya berharap akan memudahkan teman-teman kita yang berkebutuhan khusus untuk menjalani aktivitas mereka sehari-hari dan tentunya diharapkan dapat juga diselenggarakan di kota-kota lainnya berkolaborasi dengan Pemda setempat," ucap Budi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau