JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah meluncurkan Honda Monkey Z125, pabrikan dengan logo sayap pengepak itu dikabarkan sedang menyiapkan generasi baru dua mini bike legendaris, Honda Gorilla dan Honda Dax 125.
Honda Gorilla dan Dax merupakan salah satu motor kecil legendaris Honda selain Monkey. Penggemarnya tersebar di seluruh dunia, dan kini unit-unitnya merupakan ''motor mainan'' pehobi roda dua.
Dilihat dari gambar yang ada terlihat baik Honda Gorilla dan Dax 125 generasi baru ini tetap mengusung skema seperti generasi sebelumnya. Gorilla dengan tangki kembung dan Dax dengan sasis yang gemuk.
Baca juga: Monkey Z125 Tracker, Simpel Tapi Kena
Dari gambar dapat dilihat bahwa komponen yang dipakai tidak beda jauh dengan Monkey Z125. Artinya beberapa spek mulai dari ban, suspensi, mesin dan rangka akan serupa. Kecuali sasis Dax yang memang berbeda.
Tentu saja ini masih rumors dan belum ada konfirmasi kapan akan meluncur. Tapi melihat gelagat Honda yang menghidupkan Super Cub C125, Monkey Z125 dan CT12, maka Gorilla dan Dax 125 sangat mungkin menyusul.
Sekilas mengenai Honda Gorilla merupakan salah satu varian dari Monkey. Honda Monkey pertama kali mengusung kode Z50. Tapi Honda tidak diproduksi hanya satu seri saja, masih ada seri lainnya yaitu Z50A, Z50J, Z50M, Z50R, sampai ZB50.
Baca juga: 8 Pilihan Motor Mini yang Beredar di Indonesia
Di antara itu semua, ada satu seri spesial yang tidak dijuluki dengan Monkey, melainkan Honda Gorilla, yakni Z50J-III.
Adapun Honda Dax atau ST70 dipasarkan cukup luas. Motor mini ini tak hanya dijual di Jepang, tapi juga meluncur di Eropa, Kanada, dan Amerika.
Untuk Jepang dan Eropa, motor ini lebih dikenal dengan Honda Dax, termasuk di Indonesia. Sedangkan di Amerika Utara seperti di Kanada dan Amerika, disebut dengan Trail 70.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.