Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Santuy Corolla Cross Ambil Pasar C-HR

Kompas.com - 07/08/2020, 07:42 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Dengan meluncurnya Corolla Cross di segmen medium SUV, secara langsung pasti bakal berdampak pada penjualan C-HR yang sudah lebih dulu hadir sejak 2019.

PT Toyota Astra Motor (TAM) pun tidak mengelak jika Corolla Cross dan C-HR akan saling bunuh di segmen yang sama.

Apalagi Corolla Cross yang baru meluncur mengusung platform dan mesin yang sama, namun dengan harga lebih terjangkau. Namun, penguasa pasar mobil di Indonesia itu terkesan santuy alias santai menanggapinya.

Baca juga: Pahami Fungsi Kickdown pada Mobil Matik

Test Drive Toyota C-HR HybridKompas.com/Setyo Adi Test Drive Toyota C-HR Hybrid

Anton Jimmi Suwandy, Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor, mengatakan, hal tersebut merupakan kewajaran karena kedua mobil bermain di segmen yang beririsan.

“Kami tidak bisa menghindari ada kanibal, namun kami berharap tidak terlalu banyak,” ujar Anton, dalam konferensi virtual (6/8/2020).

Anton menambahkan, meski bersaing di segmen yang sama, sebetulnya Corolla Cross dan C-HR merupakan dua SUV dengan konsumen berbeda.

Baca juga: Mengapa Moto3 Satu Silinder Lebih Kencang dari ZX-25R yang 4-Silinder?

Toyota Corolla CrossTAM Toyota Corolla Cross

“C-HR lebih berorientasi pada pengemudi dan fokus pada penampilan. Sementara Corolla Cross lebih seimbang untuk kebutuhan pengemudi ataupun penumpang, termasuk dari segi fungsi maupun gayanya,” katanya.

“Secara keseluruhan, selama total volume bertambah, enggak masalah (Corolla Cross lebih laku dari C-HR),” ucap Anton.

Seperti diketahui, usai meluncur di Thailand dan Vietnam, Corolla Cross akhirnya meluncur di Indonesia pada 6 Agustus 2020.

Di Indonesia, mobil ini tersedia dalam dua varian, yaitu All New Corolla Cross 1.8 versi Gasoline dan All New Corolla Cross Hybrid Electric Vehicle (HEV) yang semuanya mengusung transmisi otomatis CVT.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau