JAKARTA, KOMPAS.com - Sepeda motor umumnya memiliki beberapa suku cadang yang harus sering cepat diganti. Suku cadang itu biasa disebut dengan komponen fast moving karena punya sifat bisa habis masa pakainya, karena jarak tempuh atau waktu kepemilikan.
Komponen motor yang masuk kategori fast moving, antara lain busi, kampas rem, dan filter udara. Ketiganya merupakan suku cadang yang dinilai tidak memilik masa pakai yang lama.
Kepala Mekanik Bengkel AHASS Depok, Syamsuddin, mengatakan, penggantian rutin terhadap busi, kampas rem dan filter udara bsia mencegah motor mengalami kerusakan mendadak saat dikendarai. Hal ini berlaku untuk semua jenis motor, baik bebek, matik, maupun sport.
“Yang namanya fast moving semua motor sama. Fast moving biasanya busi, kampas rem sama filter (udara),” ujar Syamsuddin kepada Kompas.com.
Baca juga: Pilihan Motor buat Touring, dari yang Murah sampai Mahal
Menurut Syamsuddin, mendeteksi sudah perlu atau tidaknya busi, kempas rem, dan filter udara untuk diganti tidak sulit.
Caranya dengan rutin melakukan servis berkala setiap pemakaian 2.000 kilometer. Karena saat servis berkala, nantinya mekanik akan mengecek seluruh bagain motor dan merekomendasikan pergantian suku cadang yang sudah layak untuk diganti.
Baca juga: Jangan Asal, Nyala dan Matikan AC Mobil Ada Aturannya
“Cara paling benar dalam perawatan motor harus rajin servis berkala. Biasanya kalau ada orang mogok di tengah jalan itu karena motornya jarang diservis,” katanya.
Berikut daftar suku cadang fast moving sepeda motor berikut jadwal penggantiannya:
1. Busi = Setiap 6.000 kilometer berikut kelipatannya.
2. Filter oli = Setiap 9.000 kilometer dan kelipatannya.
3. Filter udara = Setiap 9.000 kilometer dan kelipatannya.
4. Kampas rem = Setiap 12.000 kilometer dan kelipatannya.
5. Gir dan rantai (bebek dan sport) = Setiap 18.000 dan kelipatannya.
6. V-Belt (matik) = Setiap 24.000 kilometer dan kelipatannya.
7. Kampas kopling = Setiap 24.000 kilometer dan kelipatannya.
8. Weight roller = Setiap 24.000 kilometer dan kelipatannya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.