Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akibat Corona, Formula E Jakarta Ditunda!

Kompas.com - 11/03/2020, 09:58 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akhirnya memutuskan untuk menunda perhelatan balap mobil listrik atau Formula E di Jakarta. Ajang ini seharusnya digelar pada 6 Juni 2020.

Penundaan ini disampaikan Anies melalui Surat Pemberitahuan dengan Nomor 117/-1.857.73 yang ditujukan langsung untuk Organizing Committee Jakarta E-Prix pada tanggal 9 Maret 2020.

Dalam surat tesebut, Anies menyampaikan bahwa penyelenggaraan yang semua diadakan pada Juni 2020 agar ditunda pelaksanaannya akibat peredaran virus corona (Covid-19).

Baca juga: Resmi, Tarif Ojek Online di Jabodetabek Naik

Surat pemberitahuan penundaan gelaran Formula E yang ditandatangani oleh Gubernur DKI Jakarta Anies BaswedanDokumentasi Istimewa Surat pemberitahuan penundaan gelaran Formula E yang ditandatangani oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

"Mencermati perkembangan COVID-19 di berbagai belahan dunia khususnya di Jakarta, maka penyelenggaraan Formula E yang semula dijadwalkan pada bulan Juni 2020 agar ditunda pelaksanaannya. Demikian pemberitahuan ini disampaikan atas perhatiannya diucapkan terima kasih," tulis surat tersebut yang ditandatangani langsung oleh Anies Baswedan.

Namun, tak ada kejelasan informasi sampai kapan penundaan Formula E tersebut. Bahkan, saat hal ini hendak dikonfirmasi ke Organizing Committee Formula E, sampai saat ini belum ada respons yang diterima.

Baca juga: Formula E Jakarta Mulai Gelisah Wabah Corona

Lintasan Formula E di Kawasan MonasKOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Lintasan Formula E di Kawasan Monas

Pembatalan Forumla E karena wabah corona bukan hanya terjadi di Jakarta. Sebelumnya, sudah ada dua negara yang membatalkan perhelatan balap mobil listrik tersebut, yakni China dan Italia.

Formula E di Jakarta sudah dijadwalkan bakal dihelat di kawasan Monas yang menjadi ikon Kota Jakarta. Panjang lintasannya diklaim mencapai 2,58 kilometer dengan karakteristik searah jarum jam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau