Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uniknya Mini “Super Mini”, Makin Mungil

Kompas.com - 11/12/2017, 17:42 WIB
Fachri Fachrudin

Penulis

Tangerang, KompasOtomotif – Panjangnya yang hanya sekitar 3 meter menjadikan Mini kerap menggoda mata ketika melintas di jalan raya. Banyak yang bilang, mobil tersebut unik dan lucu karena bentuknya yang mungil.

Namun bagaimana jika mobil yang sudah kecil ini diperkecil lagi dari ukuran standarnya? Ubahan itulah yang dilakukan oleh Bangbang Sudrajat, pemilik Mini Tahun 1979.

Ditemui di sela-sela acara "Indonesia 1st Mini Day" yang digelar di MaxxBox Lippo Karawaci, Tangerang, Banten, pada Sabtu (9/12/2017), pria asal Bandung, Jawa Barat ini menuturkan, awalnya setelah membeli mobil tersebut tampak banyak kerusakan, khususnya pada bodi. Alih-alih melakukan perbaikan, mobil tersebut justru dimodifikasi dengan memotong bagian tengah sebanyak 60 sentimeter.

Sebelumnya, kata pria yang akrab disapa Gobang ini, salah seorang koleganya juga melakukan hal yang sama. Memperkecil dengan memotong beberapa bagian bodi mobil sehingga terlihat lebih kecil daripada mobil Mini pada umumnya.

Baca juga : Kumpul Penggemar Mini Cooper Tingkat Nasional Digelar

“Dulu dapat mobilnya sudah jelek. Jadi sekalian saja dipotog biar unik. Idenya melihat teman saya duluan, Dia punya yang tipe Cabrio, cuma saya pingin bikin yang hardtop sehingga kalau hujan enggak repot,” kata Gobang.

Proses pengerjaan dilakukan sekitar delapan bulan di bengkel modifikasi miliknya, yakni “Team Paradigm”. Waktu tersebut digunakan untuk membuat konsep, pengukuran, pemotongan, penyambungan bodi dan pengecatan, serta mengghitung jarak untuk penempatan kursi  di dalam kabin. Bahkan demi mendapatkan kenyamanan untuk tempat duduknya, pengukuran dilakukan sebanyak tiga kali.

“Jadi kami bongkar pasang, diukur lagi, karena bagian pintu juga kena potong hingga batas roda belakang. Jadi dudukan jok juga kena diubah,” kata Gobang.

Pada bagian mesin dan interior, Gobang mengaku tidak melakukan banyak ubahan. Ia berupaya mengembalikan keadaan mobil seperti aslinya. Adapun sedikit ubahan dilakukan pada lapisan kulit jok.

Mengenai total biaya yang dihabiskan Gobang untuk memodifikasi Mini menjadi “super mini” adalah lebih dari Rp 100 juta.  Sekitar Rp 80 juta dihabiskan untuk memodifikasi bagian bodi mobil tersebut.

Baca juga : Klub Mini Cooper Deklarasikan Asosiasi Tingkat Nasional

Soal kenyamanan, Gobang mengakui bahwa ada sedikit kekurangan pada mobil tersebut jika dibandingkan dengan model standar. Menurut dia, efek pantulan ketika melintasi jalan yang tidak rata menjadi lebih keras. Hal itu karena ukuran mobil yang diperpendek. Namun demikian, mobil tersebut masih cukup stabil dikendarai. 

“Panjangnya berkurang 60 sentimeter, jadi bantingan suspensi lebih keras di bagian belakang. Kalau kestabilan masih cukup stabil. Kecepatan 120 kilometer per jam masih enak digas. Mobil ini kurang cocok kalau untuk perjalanan jauh. Tapi kalau di dalam kota, cukup okelah,” kata anggota Bandung Morris Owner Club tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE
 
Pilihan Untukmu
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Otomotif

Keunggulan Chery Super Hybrid CSH, Diklaim Tembus 76 Km/Liter

api-1 . NEXT-READ-V2
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Brandzview

Nunggu Beduk Magrib Lebih Berwarna, DANA Hadirkan NGABUBURICH dengan Hadiah hingga Rp 850 Juta

api-1 .
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Hype

Deretan Artis Klarifikasi Usai Namanya Masuk Daftar Boikot

api-1 . NEXT-READ-V2
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Prov

Link Live Streaming Australia vs Indonesia, Siaran Langsung RCTI Plus, Kick Off 16.10 WIB

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Travel

Penukaran Uang Baru 2025 Dibuka Lagi 16 Maret, Ini Cara dan Syaratnya

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Food

Kronologi Rendang Sapi 200 Kilogram Willie Salim Hilang Saat Dimasak Meski Dijaga Polisi

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Brandzview

Agar Khusyuk Ibadah dan Anti-Boros, Siapkan Jadwal Imsakiyah dan Bijak Rencanakan Keuangan

api-1 .
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

News

RUU TNI Sah Jadi Undang-Undang, Ini Poin-poin Perubahannya

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Indonesia Vs Bahrain Tayang di TV Mana? Berikut Jadwal dan Link Live Streaming-nya

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Prov

Link Live Streaming Indonesia vs Bahrain di RCTI Malam Ini, Kickoff Pukul 20.45 WIB

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Hype

Kediaman Baim Wong dan Paula Verhoeven Diperiksa Pihak Pengadilan Agama Jakarta Selatan

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Prov

Pendaftaran PINTAR BI Hari Ini Dibuka Pukul 09.00 WIB, Ini Tips War di pintar.bi.go.id

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Regional

Beberapa Jam Dibuka, Pemutihan Pajak Kendaraan di Samsat Jabar Rp 10 M

api-1 . POPULAR-INDEX
Konten disembunyikan.
Muat ulang halaman untuk perbarui rekomendasi.

Tren

Penukaran Uang Baru Dibuka Lagi Hari Ini Pukul 9.00 WIB, Klik Pintar.bi.go.id

api-1 . POPULAR-INDEX


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Negara-negara Eropa Menyesal Beli Jet Tempur F-35 AS, Apa Alasannya?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau