Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Motor Honda Terjual di IIMS 2017

Kompas.com - 08/05/2017, 17:41 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - PT Astra Honda Motor (AHM) sukses menutup pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 dengan penjualan sebanyak 206 unit sepeda motor. All New Honda CBR250RR dan Honda PCX jadi produk yang paling laris terjual.

Baca : IIMS 2017 Sudah Jualan 9.869 Unit Kendaraan

Secara keseluruhan, All New Honda CBR250RR dan PCX laris 66 unit. Masing-masing menyumbang kontribusi sebanyak 33 unit, sedangkan diposisi ketiga diteruskan oleh model big bike barunya, CMX500 Rebel, yang terjual 32 unit.  

Dari penjualan 206 unit selama 11 hari, sebanyak 153 unit atau 74 persennya merupakan model motor premium. Untuk sisanya merupakan motor non-premium yang ternyata juga diminati konsumen kendati tidak ada unit yang dipamerkan

Honda Scoopy menyumbang 23 unit, setelah itu disusul oleh motor bergenre adventure, yakni CRF250RALLY yang terjual 18 unit selama IIMS berlangsung.

Febri Ardani/Otomania Honda PCX 150 di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017.

Deputy Head of Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM) Ahmad Muhibbuddin, mengatakan dominasi motor premium sudah sesuai dengan nilai dan konsep yang dihadirkan, yakni menyuguhkan beragam pilihan motor premium untuk menunjang gaya hidup, memacu adrenalin, dan menghadirkan kebanggaan.

Baca : Senyum Manis Mercy di IIMS 2017

“Terima kasih atas apresiasi konsumen terhadap kehadiran produk-produk kami di IIMS yang tercermin dari tingginya angka penjualan. Kami akan selalu berusaha menyuguhkan produk yang sesuai karakter dan gaya hidup konsumen saat ini,” ujar pria yang akrab disapa Muhib dalam siaran resminya, Senin (8/5/2017).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com