Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Model Baru Mitsubishi Tertunda, Terkait dengan Nissan

Kompas.com - 21/03/2017, 18:49 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Tokyo, KompasOtomotif – Merek berlambang tiga berlian asal Jepang, Mitsubishi, resmi menunda re-design Outlander dan Outlander Sport yang sudah lama ditunggu. Kedua model ini merupakan produk penting Mitsubishi untuk pasar di Amerika.

Mengutip Autonews.com, Selasa (21/3/2017) ini dkarenakan para engineer yang sedang berupaya mencari cara, agar bisa berbagi komponen dengan kendaraan Nissan. Salah satu pemasok menginformasikan hal tersebut.

Ini merupakan salah satu efek pertama dari dari aliansi baru Nissan-Mitsubishi, yang bakal dialami diler dan konsumen, khususnya untuk pasar Amerika Serikat. Masih belum diketahui, apa ini akan beimbas pada negara-negara lainnya.

Saat ini, Outlander diharapkan baru akan menyapa pasar pada 2019 atau di awal 2020, di mana Outlander Sport tetap sesuai jadwal di 2020. Kedua model sedang dalam review, untuk bisa berbagai komponen dan arsitektur dengan Nissan Rogue dan Rogue Sport.

Tujuannya dari upaya ini, yaitu untuk meng-commonize basis kendaraan dan komponen yang tidak terlihat konsumen, sehingga merek bisa menghemat pengeluaran. Namun, tetap mempertahankan identitas luar yang berbeda, untuk setiap dari model mereka.

Ketika mengumumkan pengambilalihan Mitsubishi oleh Nissan, Carlos Ghosn mengatakan, dirinya berencana untuk bisa berhemat sampai 49 miliar yen atau Rp 5,79 triliun di tahun fiskal 2017. Caranya yaitu dengan bersama-sama melakukan kegiatan manufaktur, berbagi produk, berkombinasi untuk urusan belanja dan cara lain yang bisa menekan biaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com