Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aura Magis NMAX Sampai ke Andalusia

Kompas.com - 17/06/2016, 18:45 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Sevilla, KompasOtomotif – Bukan cuma Indonesia yang familiar dengan NMAX, pasar Eropa pun ternyata juga sudah mengenal skuter bongsor ini dengan baik. Spanyol salah satunya, menjadi negara dengan pemasar NMAX terbanyak di Benua Biru.

Persebaran NMAX paling banyak ada di Andalusia, dengan ibu kota Sevilla, yang juga menjadi kota terbesar keempat di Spanyol. ”Lobi-lobi” khusus dilakukan Yamaha Eropa untuk memuluskan langkah NMAX menjadi salah satu produk unggulan.

”Demi menguatkan penjualan dan image, Kami menggunakan model ini pada seri MotoGP Spanyol di Jerez (April lalu). Ini adalah hasil keputusan kami dan diler ,” ujar Josep Maria Sanz, Manajer Pemasaran Motor Europe-Spanyol, menjelaskan kepada Yamaha Indonesia.

Maria Sanz mengatakan bahwa Yamaha Europe berhasil membuat NMAX menjadi support vehicle untuk staff trek Jerez, khususnya marshall dan fotografer. Alhasil, skuter 150 cc itu pun tampak jelas terlihat berseliweran di sirkuit.

Yamaha Europe-Spanyol berkerjasama dengan diler Eduardo Castro di Sevilla untuk membuat NMAX beredar di Sirkuit Jerez dalam ajang MotoGP. Diler ini sudah berpengalaman selama 30 tahun di Andalusia dengan tim-tim balap dan para pebalap.

Management diler Eduardo Castro punya hubungan yang sangat baik dengan para pengurus sirkuit Jerez. Dari situlah, NMAX makin gampang nampang di kejuaraan balap dunia MotoGP.

”Ke depannya, untuk di Jerez, mungkin kami bisa berkolaborasi agar NMAX bisa muncul saat World Superbike. Sementara di MotoGP saja dulu,” ucap Maria Sanz dalam siaran resmi dari Yamaha Indonesia (17/6/2016).

Berbeda dengan Indonesia, NMAX diekspor ke 17 negara di Benua Biru dengan kapasitas mesin 125 cc. Di Spanyol, rata-rata model ini terjual 281 unit per bulan sejak dipasarkan Juli 2015. Menyusul Prancis, Portugal, Inggris, dan Italia di lima besar.

Tahun lalu, total 31.760 unit NMAX telah diekspor Yamaha Indonesia. Angka itu menjadi yang terbesar kedua setelah YZF-R3 (39.160 unit). Di lima bulan pertama tahun ini sudah 16.600 unit NMAX diekspor ke mancanegara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com