Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha New Fino FI, DIbanderol Rp14,25 Juta

Kompas.com - 25/01/2014, 18:19 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Canggu, KompasOtomotif – Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi meluncurkan skutik fashion New Fino Fuel Injection (FI) di Canggu, Bali, Sabtu (25/1/2014). Sepeda motor kesembilan yang "diinjeksikan" YIMM ini tersedia dalam dua varian, Sport (Casual Sporty) dan Fino Premium (Classic Sporty). Keduanya diberikan banderol sama, Rp 14,25 juta on the road Jakarta. 

Eko Prabowo, GM Promotion & Community Development YIMM menjelaskan, Fino FI memiliki “jeroan” berteknologi Yamaha Mixture Jet-Fuel Injection (YMJet-FI) yang dibalut kombinasi desain klasik ala mobil ikonis Inggris, MINI Cooper Coupe, dan Maserati Quattroporte asal Italia. ”Kami menghadirkan Fino FI bergaya Eropa ini agar konsumen tampil lebih fashionable. Ada sentuhan ala Inggris dan Italia yang terkenal dengan selera fashion yang tinggi,” katanya saat peluncuran.

Sesuai tema, Fino FI Sport menyasar pada konsumen usia 20-30 tahun. Sport untuk yang berani tampil beda dan peduli soal penampilan, sementara Premium ditujukan buat anak muda yang lebih suka tampil elegan, modern dan berkelas.

Fitur
Fino FI juga tersemat  fitur andalan, antara lain lampu depan berbentuk permata, lampu belakang seperti merah delima, dan lampu sein yang kini dua kali lebih besar dari versi karburator. Penyegaran juga terlihat di spidometer dan fuel meter yang mengusung tema klasik. Kapasitas tangki lebih besar 17 persen dari sebelumnya, menjadi 4,8 liter. Masih ada lagi, Smart Lock System, Smart Side Stand Switch, Integrated Key Shutter.

Mesin
Fino FI kini menggunakan mesin 2 Valve SOHC 115 cc bertenaga 7,75 PS dan torsi 8,5 Nm. Diklaim, transisi teknologi asupan bahan bakar dari karburator menjadi injeksi membuat lebih irit 30 persen. “Mesin memang memakai basik yang sama dengan model lain. Setelan tenaga sedikit di turunkan, tapi torsi jauh lebih besar,” papar Dirdhana, Education & Technical Publication Manager YIMM.

Sepekan
Pemasaran Fino FI dikejar target 5.000 unit per bulan untuk tahap awal. Revisi target akan dilakukan seiring perkembangan pasar. Eko menjelaskan, konsumen yang pesan sekarang sudah bisa mendapatkan unit dalam waktu sepekan.

Kehadiran Fino FI membuat Fino tipe karburator tidak lagi diproduksi. “Hanya tinggal menghabiskan 2.000-3.000 unit tersisa di dealer,” tutup Eko. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com