Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menghindari Kecelakaan Motor dengan Lampu Sein yang Tepat

Kompas.com - 09/04/2025, 08:02 WIB
Muh. Ilham Nurul Karim,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Masih banyak pengendara motor yang belum memahami pentingnya penggunaan lampu sein saat berkendara di jalan raya.

Sein merupakan salah satu komponen komunikasi visual paling vital antar pengguna jalan untuk mencegah kecelakaan.

Menurut Agus Sani, Head of Safety Riding PT Wahana Makmur Sejati, penggunaan sein bukan sekadar formalitas, tetapi bagian dari etika berkendara yang aman dan bertanggung jawab. “Selalu gunakan lampu sein saat akan berpindah jalur atau berbelok agar pengendara lain bisa mengantisipasi,” kata Agus kepada Kompas.com, Selasa (8/4/2025).

Baca juga: Ini Tarif Tol Semarang-Jakarta Setelah Diskon 20 Persen

Agus menjelaskan, sein berfungsi sebagai sinyal peringatan agar pengguna jalan di belakang atau samping bisa menyesuaikan posisi dan kecepatan mereka.

Namun, di lapangan, masih sering ditemui pengendara yang menyalakan sein terlalu mendadak atau bahkan tidak menyalakannya sama sekali.

Selain penggunaan sein, Agus juga menekankan pentingnya menjaga jarak aman dengan kendaraan di depan.

Hal ini untuk mengantisipasi kemungkinan pengereman mendadak, terutama saat lalu lintas padat atau kondisi jalan licin. “Pastikan ada ruang yang cukup antara kendaraan kita dan kendaraan di depan untuk menghindari tabrakan mendadak,” ujar Agus.

Baca juga: Dedi Mulyadi Minta Kendaraan di Luar Jabar Segera Dimutasi

Ia pun mengimbau agar pengendara tidak terburu-buru dan selalu berpikir antisipatif.

Kesadaran terhadap penggunaan sein dan menjaga jarak aman merupakan bagian dari budaya safety riding yang harus dibangun sejak dini.

Di lapangan, kelalaian kecil seperti tidak menyalakan sein bisa memicu insiden, apalagi di perempatan atau saat bermanuver di jalan padat.

Disiplin kecil ini bisa jadi penyelamat nyawa.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Trump Tarik Biaya Tambahan untuk Kapal-kapal China yang Bersandar di AS
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau