JAKARTA, KOMPAS.com - Aleix Espargaro resmi mengumumkan bahwa dirinya akan pensiun pada akhir musim ini. Belum lama ini, Aprilia memberikan petunjuk siapa yang akan menjadi penggantinya.
Menjelang musim 2025, bursa transfer pebalap diyakini akan sangat ramai. Sebab, banyak yang kontraknya akan habis pada akhir musim ini.
Baca juga: Pensiun dari MotoGP, Aleix Berencana Jadi Pebalap Tes Aprilia
Belakangan ini, ramai dibicarakan soal kontrak pebalap tim pabrikan Ducati yang akan menjadi rekan setim Francesco Bagnaia. Kandidatnya ada Enea Bastianini, Jorge Martin, dan Marc Marquez.
Hanya satu yang akan terpilih sehingga dua di antaranya akan menjadi pilihan oleh tim lain. Marquez dikabarkan akan tetap bersama Gresini Racing.
Martin menyebutkan akan pindah ke tim pabrikan lain jika tidak dipilih Ducati. Sementara itu, Bastianini punya peluang untuk pindah ke Aprilia jika kontraknya tidak diperpanjang oleh Ducati.
Baca juga: Aleix Espargaro Umumkan Pensiun di Akhir Musim Ini
CEO Aprilia Massimo Rivola mengatakan, saat ini fokus Aprilia masih pada Aleix Espargaro. Aprilia akan membuat Aleix tetap fokus balapan hingga akhir musim.
"Sekarang kami dapat mulai berbicara dengan banyak manajer pembalap dan saya pikir pasar akan cukup menarik dan menawarkan peluang bagus," ujar Rivola, dikutip dari Motorsport.com, Senin (27/5/2024).
"Mari kita lihat apakah akhirnya kita akan mendapatkan orang Italia di atas motor Italia, atau tidak," kata Rivola.
Menurutnya, menggantikan Aleix tidak akan mudah bagi siapa pun. Jadi, siapa pun penggantinya harus punya motivasi besar untuk menang.
Jika Bastianini tetap bersama Ducati, Aprilia tidak punya pilihan lain selain mengambil Martin. Pebalap Pramac Racing tersebut saat ini memimpin klasemen sementara dan pasti akan mendapat rekomendasi penuh dari Aleix yang merupakan sahabatnya.
Selain Bastianini, Andrea Iannone dikabarkan juga menjadi salah satu kandidatnya. Namun, tak sedikit juga yang meragukan Iannone karena sudah terlalu lama absen dari MotoGP.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.