Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Finis di Urutan Ketiga, Marquez Akui Kalah Cepat dari Pecco dan Martin

Kompas.com - 27/05/2024, 06:42 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Marc Marquez kembali memberikan penampilan yang gemilang di MotoGP Catalunya, pada Minggu (26/5/2024). Pebalap Gresini Racing itu memulai balapan dari start di posisi 14, dan berhasil finis di urutan ketiga.

Saat ini Marquez berada di urutan ketiga klasemen MotoGP dengan raihan 114 poin, hanya terpaut dua angka dari Francesco Bagnaia yang berada di urutan kedua. Sementara Jorge Martin yang memegang puncak klasemen meraih angka 155 poin.

Meski mendapat hasil yang positif di GP Catalunya, Marquez merasa masih tertinggal satu langkah dari kedua rivalnya yakni Bagnaia dan Martin. Ia bahkan tidak yakin bisa bersaing untuk meraih gelar juara dunia MotoGP 2024.

Baca juga: PO Pelita Mas Tambah Bus Baru Buatan Karoseri Tentrem

“Jika saya ingin mengejar gelar, saya harus start di dua baris pertama seperti mereka. Itu salah satu targetnya tapi memang benar mereka punya sesuatu yang lebih. Saya punya sesuatu di beberapa trek balap, tapi mereka cepat di setiap trek balap,” kata Marquez, dikutip dari Crash, Minggu (26/5/2024).

Kendati demikian, pebalap asal Spanyol itu cukup pede bisa finis di tiga besar kejuaraan pada akhir musim 2024.

“Saya akan menandatangani kontrak untuk finis di tiga besar kejuaraan di akhir musim,” kata Marquez.

Baca juga: Klasemen MotoGP Setelah Catalunya, Jorge Martin Masih di Puncak

Marquez berhasil mengejutkan publik dengan performanya di dua musim terakhir. Pada MotoGP Perancis, dirinya berhasil finis di urutan kedua setelah memulai balapan dari posisi ke-13.

Kini di Catalunya, rider berusia 31 tahun itu kembali mengulang kesuksesannya dengan finis di urutan ketiga setelah memulai balapan dari posisi 14.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com