Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ternyata Ini Posisi Penumpang Mobil yang Paling Berbahaya

Kompas.com - 14/05/2024, 17:41 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Duduk di kursi penumpang baris kedua suatu mobil ternyata memiliki risiko tersendiri, terkhusus pada bagian tengah.

Hal tersebut dijelaskan oleh Certified Safety Ride Driving Instructor Gerry Nasution, karena penumpang tidak terlindungi airbag atau penghalang lain ketika terjadi insiden yang membuat mobil melakukan deselerasi mendadak.

"Oleh karena itu, penting untuk pakai sabuk pengaman. Duduk di tengah tidak pakai sabuk pengaman itu risiko paling tinggi dibandingkan sisi kiri dan kanan," katanya saat ditemui di Bandung, Jawa Barat, belum lama ini.

Baca juga: Pengemudi dan Penumpang Harus Tahu Pentingnya Pakai Sabuk Pengaman

Penumpang di jok tengah baris kedua dan baris ketiga Daihatsu Sigra belum dilengkapi sabuk pengaman tiga titik. Berbeda dengan Toyota CalyaDaihatsu.co.id Penumpang di jok tengah baris kedua dan baris ketiga Daihatsu Sigra belum dilengkapi sabuk pengaman tiga titik. Berbeda dengan Toyota Calya

"Sebab, ketika rem mendadak, yang kiri dan kanan akan tertahan atau kepentok bangku depan, sementara penumpang bagian tengah langsung ke kaca depan. Jadi sangat berisiko kalau tidak pakai seatbelt," tambah Gerry.

Lebih jauh, ia menjelaskan bahwa ketika mobil sedang melaju dalam kecepatan tertentu, semua benda yang ada di dalamnya akan bergerak dengan kecepatan sama.

Misal mobil sedang berada dalam kecepatan 100 kpj relatif terhadap bumi. Maka, semua benda di dalamnya akan bergerak dengan kecepatan serupa, mau itu kotak tisu, sandal, dan lain sebagainya.

"Lalu, ketika terjadi kecelakaan dan mobil berhenti seketika, berarti sama saja kita menghentikan sesuatu yang sedang bergerak dengan kecepatan 100 kpj (semua benda di dalam mobil)," kata Gerry.

"Contoh kotak tisu, beratnya mungkin 100 gram (0,1 kg). Dengan kecepatan 100 kpj maka sama saja kita melempar benda seberat 10 kilogram ke depan. Jadi sangat berbahaya," tambahnya.

Baca juga: Tanpa Sabuk Pengaman, Airbag Mobil Jadi Benda Berbahaya

Ilustrasi safety belt atau sabuk pengamanpixabay/AntoMes Ilustrasi safety belt atau sabuk pengaman

Dengan perhitungan yang sama, dengan rata-rata berat tubuh orang Indonesia yaitu 60-70 kg, maka sama saja dengan melempar massa dengan berat 6 ton.

Di sinilah peranan dari sabuk pengaman, yakni menghentikan tingkat percepatan itu dengan menahan tubuh pengemudi maupun penumpang tidak bergerak dari kursi.

"Jangankan orang, taruh saja bola golf di belakang mobil. Dalam kondisi yang sama itu sudah seperti peluru saat meluncur ke depan (dari bagasi ke depan mobil)," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com