Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Hyundai Santa Fe yang Segera Meluncur di Indonesia

Kompas.com - 12/04/2024, 16:22 WIB
Aprida Mega Nanda,
Stanly Ravel

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hyundai Santa Fe generasi terbaru tampaknya bakal segera meluncur di Tanah Air. Hal ini terlihat dari dugaan foto yang merupakan generasi kelima dari SUV asal Korea Selatan tertangkap kamera di Jakarta.

Foto tersebut diunggah salah satu warganet bernama Reyner melalui akun Instagram pribadinya, Kamis (12/4/2024). Mobil yang diduga Hyundai Santa Fe sedang tes jalan di ruas tol Kelapa Gading pada Senin (8/4/2024), dengan berbalut kamuflase.

Baca juga: Arus Balik, Tol Fungsional Jogja-Solo Hanya Beroperasi Satu Arah

Indikasi Hyundai Santa Fe generasi anyar terlihat dari bagian belakang yang mengotak dengan lampu belakang horizontal yang membentuk huruf H.

Meski berbalut kamuflase, namun buritannya tampak sama dengan Santa Fe generasi anyar diperkenalkan di global.

Mobil baru Hyundai berbalut kamuflasedok pribadi Reyner Mobil baru Hyundai berbalut kamuflase

Dilansir dari Thekoreancarblog, mobil yang mengusung kode nama MX5 ini mengalami perubahan total dengan bodi mengotak, sangat berbeda jika dibandingkan dengan generasi saat ini.

Santa Fe generasi terbaru tampak boxy namun tetap terlihat futuristis. Khususnya jika melihat desain lampu utama yang digunakan serta stop lamp DRL berbentuk huruf H.

Mobil SUV ini memiliki konfigurasi bangku tiga baris. Meski demikian, secara strata tetap berada bawah Palisade yang juga memiliki tiga baris penumpang.

Elemen desain lainnya termasuk pelek 21 inci, tetapi kemungkinan tersedia pada trim paling atas. Desain mengotak terus berlanjut di seluruh bagian.

Baca juga: Berlaku 17 April, Diskon Tarif Tol Arus Balik Khusus Perjalanan Semarang-Jakarta

Masuk ke interior, Santa Fe dibekali dengan layar kembar berukuran 12,31 inci pada dasbor nya. Sedangkan detail horizontal dengan lebar penuh pada dasarnya bersifat dekoratif.

Generasi kelima Hyundai Santa FeDok. Hyundai Generasi kelima Hyundai Santa Fe

Kabarnya Santa Fe anyar juga sudah disematkan fitur Blue Link dan Smart Sense.

Melihat spesifikasi global, Hyundai Santa Fe dibekali mesin 2.5 L inline 4-cylinder turbo, yang mampu menghasilkan tenaga 277 Hp pada 5.800 rpm dan torsi 421 pada 4.000 rpm.

Santa Fe terbaru juga disebut akan dibekali mesin dengan teknologi hibrida, namun untuk detailnya belum diungkapkan.

Mobil ini dibanderol mulai 33.950 USD atau sekitar Rp 543 juta sampai 46.500 USD untuk tipe tertinggi atau sekitar Ro 743 juta.

Baca juga: Cara Mencegah Mobil Overheat Saat Terjebak Macet

Sebelumnya, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) memastikan bakal meluncurkan lebih dari 5 mobil baru di tahun 2024.

“Hyundai akan ada 6 produk baru di 2024, ada yang spesial edition, benar-benar facelift, minor, major, semuanya campuran,” ucap Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer PT HMID.

Bisa jadi salah satu produk yang dimaksud adalah Santa Fe generasi kelima meluncur di global pada tahun lalu. Terlebih mobil ini sudah beberapa kali tertangkap jalan di Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau