Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toyota Buka Keran Pemesanan Untuk GR Corolla di IIMS 2024

Kompas.com - 15/02/2024, 17:01 WIB
Daafa Alhaqqy Muhammad,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Astra Motor (TAM) resmi memperkenalkan mobil terbarunya dari lini Gazoo Racing yakni Toyota GR Corolla di ajang pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024.

Senada dengan lini Gazoo Racing lainnya, GR Corolla sarat akan unsur balap dan performa. Tidak hanya diperkenalkan, mobil ini juga sudah bisa dipesan selama momen IIMS.

Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran PT TAM menjelaskan, mobil berjenis Completely Built Up (CBU) Jepang ini pertama kali diperkenalkan di pertengahan 2023 dan mendapatkan sambutan baik dari calon konsumen.

Baca juga: Honda BR-V N7X Edition, Ini Bedanya dengan BR-V Varian Standar

“Pada saat kemunculannya tahun lalu, animo masyarakat sangat positif saat menyambut kehadiran model ini (GR Corolla). Sehingga di IIMS 2024, kami resmi menerima pre-booking GR Corolla di Indonesia,” ucapnya di sesi peluncuran.

Dia menambahkan, GR Corolla akan berfokus dengan konsep ‘Perfromance-oriented hothatch’. Sama seperti pendahlunya yakni GR yaris, mobil ini punya popularitas yang cukup tinggi.

“GR Corolla ini masuknya ke dalam kategori GR Pure Lineup, artinya proses RnD betul-betul mengutamakan DNA performa,” ucapnya.

Terkait pemesanan, Anton menjelaskan jika tahapan ini akan ditangani sepenuhnya oleh pihak diler APM. TAM sendiri mengaku tidak merinci soal nominal booking fee, hal ini juga akan ditentukan oleh diler.

Kendati demikian, Anton telah membagikan estimasi harga Toyota GR Corolla, yakni di kisaran Rp 1,3 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Negara-negara Eropa Menyesal Beli Jet Tempur F-35 AS, Apa Alasannya?
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau