Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 10 Mobil Terlaris di Indonesia Agustus 2023

Kompas.com - 18/09/2023, 07:02 WIB
Ruly Kurniawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Toyota Kijang Innova Zenix kembali menempati posisi teratas sebagai model kendaaan terlaris di pasar dalam negeri periode Agustus 2023.

Diolah dari data Gabungan Industri Kendaaan Bermotor Indonesia (Gaikindo), torehan tersebut seiring dengan kenaikan penjualannya yang mencapai 29,5 persen dibandingkan satu bulan sebelumnya, dari 5.760 unit menjadi 7.463 unit.

Kondisi ini sekaligus jadi rekor bagi Kijang Innova Zenix yang bisa mencetak penjualan di atas 6.000 unit pada tahun ini. Diketahui, penjualan tertinggi dari mobil keluarga 7-penumpang kelas menengah ini terjadi pada Juli 2023.

Baca juga: Catat, Ini Tarif Jasa Derek Resmi di Jalan Tol DKI Jakarta

Daihatsu memberikan diskon buat Sigra di IIIM 2023. Namun diskon mobil LCGC di kelas low MPV itu kecil terbilang kecil hanya Rp 3 juta. KOMPAS.com/Gilang Daihatsu memberikan diskon buat Sigra di IIIM 2023. Namun diskon mobil LCGC di kelas low MPV itu kecil terbilang kecil hanya Rp 3 juta.

Sementara, pesaing terdekat seperti Daihatsu Sigra dan Honda Brio, walau ikut mengalami peningkatan penjualan, namun belum seagresif Kijang Innova Zenix. Sehingga dua mobil itu hanya mencapai penjualan 6.000-an unit.

Lebih inci, Sigra menempati posisi kedua pada mobil terlaris di dalam negeri dengan 6.628 unit. Sedangkan Brio yang selalu mendekati posisi pertama terpaksa turun ke peringkat empat dengan 5.946 unit.

Adapun posisi ketiga, ditempati Toyota Avanza yang berhasil tumbuh 32 pesen secara bulanan dari 4.758 unit menjadi 6.283 unit.

Menutup lima besar mobil terlaris di Indonesia sepanjang Agustus 2023, ialah Daihatsu Gran Max PU dengan total penjualan 4.064 unit.

Baca juga: Perempuan Ini Ngotot Tak Mau Pakai Helm karena Rambut Masih Basah

Toyota Avanza di Filipinatoyota.com.ph Toyota Avanza di Filipina

Diketahui, realisasi penjualan mobil nasional pada periode terkait berhasil meningkat 10 persen, yakni 80.426 unit menjadi 88.876 unit. Jumlah ini berhasil mengembalikan total penjualan ke level terbesarnya setelah melambat sejak April 2023.

Berikut daftar 10 mobil terlaris Agustus 2023:

1. Kijang Innova Zenix: 7.463 unit
2. Daihatsu Sigra: 6.628 unit
3. Toyota Avanza: 6.283 unit
4. Honda Brio: 5.946 unit
5. Daihatsu Gran Max: 4.064 unit
6. Toyota Calya: 3.508 unit
7. Suzuki Carry: 3.138 unit
8. Toyota Rush: 3.060 unit
9. Mitsubishi Xpander: 2.841 unit
10. Honda HR-V: 2.112 unit

Berikut daftar 10 mobil terlaris Juli 2023:

1. Toyota Kijang Innova: 5.760 unit
2. Honda Brio: 5.579 unit
3. Daihatsu Sigra: 4.766 unit
4. Toyota Avanza: 4.758 unit
5. Toyota Calya: 4.413 unit
6. Suzuki Carry PU: 2.703 unit
7. Toyota Rush: 2.525 unit
8. Toyota Agya: 2.349 unit
9. Daihatsu Terios: 1.959 unit
10. Toyota Raize: 1.951 unit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau