Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengakuan Maling Motor Tak Bisa Curi Motor Keyless

Kompas.com - 04/08/2023, 08:22 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

5


JAKARTA, KOMPAS.com - Maling motor mengincar skutik kelas entry level karena sistem keamanan yang lemah. Walau saat ini mayoritas motor sudah pakai pengaman kunci magnet tapi ternyata mudah dijebol maling.

OA (24 tahun) tersangka pelaku pencurian sepeda motor mengatakan, dia dan komplotannya tidak mengincar motor yang sudah pakai sistem keyless atau smart key system karena tidak bisa dicuri.

Baca juga: Diskon Motor Listrik Selis Bulan Ini Tembus Rp 5 Jutaan

"PCX, (Nmax), yang keyless itu tidak bisa diambil. Walaupun didorong itu tetap tidak bisa hidup di bengkel kecuali diler langsung," kata OA yang ditemui di Polsek Tambora, Jakarta Barat, Kamis (4/8/2023).

"(Motor keyless) memang tidak bisa dicuri. Pernah teman saya dapat itu, didorong motornya ya kan dibawa ke bengkel tidak bisa hidup. Tidak bisa bengkel itu menghidupkan motor, kecuali ke diler. Jadi dijual kiloan," kata dia.

OA yang sudah tiga kali tertangkap kasus pencurian motor mengatakan, ada tiga motor yang paling diincar pelaku kejahatan, yaitu Honda Beat, Vario, dan juga Scoopy.

Beat, Vario dan Scoopy paling mudah digasak meski ketiganya saat ini sudah memakai penutup lubang kunci bermagnet atau disebut Secure Key Shutter (SKS).

Baca juga: Insentif Motor Listrik Mau Diubah, Aismoli Harap Tumbuh Signifikan

"Beat yang sudah pakai kunci magnet, itu sudah alatnya juga (untuk membuka). Semua motor Beat kalau pakai alat itu pasti bisa dibuka," kata OA.

OA menjelaskan alat tersebut berupa kotak segi empat yang terdiri dari susunan empat magnet. Dengan menggunakan alat itu, pencuri dapat membuka lubang kunci magnet motor dengan mudah.

Baca juga: Bocoran Nama The New SUV, Mitsubishi XForce

"Alatnya berupa magnet, magnet doang, cuma magnetnya empat, bentuknya kotak. Kalau motor kan tiga ini empat. (Alatnya itu bikin) kami dari penadahnya," ujar OA.

Selain itu, Kapolsek Tambora, Jakarta Barat, Kompol Putra Pratama mengatakan, motor lain yang tidak menjadi sasaran maling ialah yang sudah menggunakan imobilizer.

"Saya bicara di Tambora, saat ini tidak ada Vespa (baru alias Vespa matik) yang dilaporkan hilang," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

5
Komentar
boong kl di kilo😃 di pretelin x buktinya di fb banyak yg jual part copotan


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Ribuan Orang Ditahan Saat Demo di Turkiye, Dianggap Teroris Jalanan oleh Erdogan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau