Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Sport yang Dipakai Barbie di Barbie Movie, Chevrolet Corvette

Kompas.com - 21/07/2023, 15:41 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Barbie Movie sudah bisa ditonton di bioskop seluruh Indonesia sejak 19 Juli 2023. Film yang menceritakan kehidupan Barbie yang berada di dunia boneka.

Kalau dicek lewat trailernya, ada satu mobil yang selalu digunakan oleh Barbie. Mobil tersebut dikelir pink dengan aksen putih, ditambah model atap terbuka atau convertible.

Secara model, mobil tersebut tampak seperti mobil Amerika medio 1950-an. Tentara benar, mobil tersebut adalah Chevrolet Corvette lansiran 1956, generasi pertama atau kode bodinya C1.

Baca juga: Mau Rawat Chevrolet Spin, Ketahui Dahulu Penyakitnya

 Chevrolet Corvette C1 tahun 1956 yang dipakai Barbie di Barbie The MovieLars-Göran Lindgren Sweden Chevrolet Corvette C1 tahun 1956 yang dipakai Barbie di Barbie The Movie

Berdasarkan berbagai sumber, Corvette C1 merupakan mobil yang diproduksi sejak 1953-1962. Ada berbagai pilihan mesin, dari 3.900cc enam silinder segaris, 4.300cc V8, 4.600cc V8, sampai 5.400cc V8.

Soal transmisi pun beragam, ada yang manual tiga percepatan, empat percepatan, dan otomatis dua percepatan powerglide. Lalu, tenaga tadi disalurkan ke roda belakang yang masih memakai solid axle.

Uniknya, mobil ini dikelir pink dan putih cocok saja dipakai oleh Barbie. Tampilan depan yang khas, lampu bulat ditambah grille yang menyerupai kumis.

Baca juga: Bocoran Harga Toyota Alphard Generasi Terbaru, Ada Varian Hybrid


Lalu di bagian samping, ada ornamen berwarna putih yang dekat dengan roda depan sampai ke pintu. Sedangkan bagian belakangnya mulus, khas mobil di era yang sama.

Sebenarnya, model Corvette C1 ini mirip dengan Austin-Healey 3000 MKII. Cuma pada bagian samping dan belakang, ada tulisan Chevrolet yang cukup besar, jadi pembeda.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com