Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ekspor Motor Semester I/2023 Minus 22 Persen

Kompas.com - 10/07/2023, 18:41 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Angka pengiriman motor ke luar negeri pada semester pertama 2023 mengalami penurunan dibandingkan periode yang sama tahun 2022.

Dilansir dari data AISI (10/7/2023), ekspor motor pada periode Januari-Juni 2023 meraih 268.722 unit.

Angka ini turun 22,45 persen daripada periode Januari-Juni 2022 yang bisa mendapat 346.547 unit.

Baca juga: Ubah Mesin Standar Jadi 2 Silinder, Segini Biayanya

Produksi Yamaha Mio di pabrik Yamaha Karawang.KompasOtomotif/Donny Apriliananda Produksi Yamaha Mio di pabrik Yamaha Karawang.

Sementara itu, angka pengiriman motor ke luar negeri juga turun sekitar 10 persen pada Juni 2023.

Di mana pada bulan lalu, ekspor motor meraih 49.920 unit, berbanding 55.743 unit pada Mei 2023.

Sebagai informasi, pada sepanjang Januari-Juni 2023, motor matik alias scooter meraih pangsa pasar ekspor paling besar mencapai 53,56 persen.

Sementara itu, motor bebek atau underbone sebanyak 21,57 persen. Motor sport sekitar 24,87 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau