Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AHM Rilis Honda Super Cub C125 Warna Baru, Kental Nuansa Retro

Kompas.com - 11/05/2024, 15:02 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Astra Honda Motor (AHM) rilis warna baru buat motor ikonik Honda Super Cub C125. Buat 2024, hadir warna Pearl Cadet Gray yang membuat tampilan motor makin klasik dan premium.

Motor klasik Honda ini dibanderol Rp 77.665.000. Memang cukup tinggi harganya, tapi menjawab kebutuhan orang akan motor ikonik tapi modern.

Warna baru Super Cub C125 melengkapi dua warna yang sudah ada, yakni Matre Axis Gray Metallic dan Pearl Nebula Red. Buat warna yang baru juga dapat jok dengan kombinasi warna cokelat dan abu-abu.

Baca juga: Honda Super Cub C125 Dapat Warna Baru, Harga mulai Rp 39 Jutaan

Honda Super Cub C125AHM Honda Super Cub C125

Bicara Super Cub, pertama kali diperkenalkan tahun 1958. Sejak saat itu desain motornya tidak pernah berubah total, tetap timeless, klasik, dan ikonik.

Kehadiran generasi baru ini tetap memberi sensasi berkendara berdua dengan kehadiran bracket untuk kursi penumpang, serta pijakan kaki dengan desain khusus. Penyematan mesin SOHC 125cc, 2 katup, berpendingin udara memberikan performa berkendara optimal.

Marketing Director AHM Octavianus Dwi mengatakan Honda Super Cub C125 merupakan sepeda motor legendaris yang selalu menghadirkan memori menyenangkan saat mengendarainya. Desainnya unik dan tak lekang oleh waktu, menjadikan sepeda motor jenis cub (bebek) ini semakin diminati.

Baca juga: Dorna Sports Sebut Ada Pabrikan yang Mau Masuk MotoGP

Honda Super Cub C125AHM Honda Super Cub C125

"Hadirnya kombinasi warna baru, termasuk penyegaran pada warna jok menjadi jawaban atas kebutuhan masyarakat yang ingin berekspresi dengan gaya hidup stylish sekaligus premium. Kami berharap Honda Super Cub C125 mampu membangkitkan nostalgia para pengguna dan memberikan nilai tambah untuk kesenangan berkendara," ujar Octa dalam siaran resmi yang Kompas.com terima, Sabtu (11/5/2024).

Bicara fitur, Super Cub C125 terbilang lengkap buat motor bebek gaya modern klasik. Misal seperti klaster instrumen yang kombinasi analog dan digital.

Serta semua sistem pencahayaannya sudah LED, mendongkrak penampilan motor jadi modern. Serta sudah memakai Honda Smart Key System jadi makin praktis buat dipakai harian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau