Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Mazda Optimistis Jualan MX-5 Manual, Sudah Banyak yang Inden

Kompas.com - 17/03/2023, 09:22 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) sebelumnya telah memperkenalkan kembali Mazda MX-5 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 lalu.

Kini pada ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (JAW) 2023, PT EMI menghadirkan versi transmisi manual dari roadster ikonik Mazda tersebut.

Tidak hanya dibekali pilihan transmisi baru, Mazda MX-5 manual juga mendapat interior anyar dengan balutan warna terracotta nappa leather seats.

Baca juga: Efek Buruk Sering Gantung Helm di Spion Motor

Managing Director PT Eurokars Motor Indonesia Ricky Thio mengatakan, pihaknya optimistis Mazda MX-5 akan mendapat sambutan baik dari konsumen di Tanah Air.

“Saya punya keyakinan orang akan suka mobil ini, karena mobil ini bukan untuk dipakai sehari-hari, tapi lebih ke hobi,” ucap Ricky Thio, saat ditemui Kompas.com, di Jakarta Convention Center (JCC), Kamis (17/3/2023).

Bahkan menurut penurutan Ricky, setelah diperkenalkan, sudah banyak konsumen yang inden Mazda MX-5 transmisi manual.

Mazda MX-5 transmisi manualKompas.com/Nanda Mazda MX-5 transmisi manual

“Sudah banyak yang inden (Mazda MX-5 manual). Kurang lebih waktu tunggunya sekitar 4 bulan,” kata Ricky.

Sebagai informasi, Mazda MX-5 dibekali mesin Skyactiv-G 2.000 cc yang mampu menghasilkan tenaga 182 hp dengan torsi 250 Nm pada 4.000 rpm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi manual enam percepatan.

Mobil ini mengusung atap model Retractable Fastback (RF) yang dapat dilipat secara elektrik, bahkan ketika sedang berkendara dengan kecepatan dibawah 10 km per jam.

Baca juga: Kolaborasi Bajaj dan Triumph Bikin Motor Bergaya Adventure

Dilengkapi dengan Kinematic Posture Control yang merupakan evolusi dari teknologi G-Vectoring Control Mazda. Teknologi ini dapat memberikan pengalaman berkendara yang lebih stabil di jalanan yang berliku.

Mazda MX-5 juga sudah dibekali fitur keselamatan i-Activsense seperti Adaptive LED Headlamp (ALH), Lane Departure Warning System (LDWS), Blind Spot Monitoring (BSM), dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA).

Bicara soal harga, MX-5 transmisi manual dibanderol Rp 839,9 juta, sementara untuk transmisi otomatis Rp 849,9 juta.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke