JAKARTA, KOMPAS.com - Buat yang cari skutik bergaya retro dengan budget Rp 27 juta sampai Rp 28 juta, tersedia dua pilihan motor, yakni Honda Stylo CBS dan Yamaha Grand Filano. Keduanya punya gaya ala skuter Eropa tapi dengan sentuhan modern.
Kompas.com membandingkan kedua motor dari segi fitur yang ditawarkan dengan harga yang beda tipis. Bicara di atas kertas, Grand Filano menawarkan fitur lebih banyak, tapi Stylo CBS juga tidak bisa dipandang sebelah mata.
Misal dari segi lampu, baik Stylo 160 dan Grand Filano sudah LED semua. Bahkan keduanya memiliki DRL, cuma bentuknya berbeda, Stylo ada dua, gabung dengan lampu sein sedangka Grand Filano bentuknya seperti dasi di tengah.
Baca juga: Skema Kredit Yamaha Grand Filano, Cicilan mulai Rp 1,2 Jutaan
Kemudian buat bagian klaster instrumen, keduanya sudah full digital dengan layar negatif dan diisi banyak informasi. Buat Grand Filano, ada layar TFT tambahan, terlihat lebih futuristis.
Lalu bicara colokan pengisi daya, buat Stylo posisinya ada laci dek yang tertutup dan sudah berbentuk USB. Sedangkan di Grand Filano harus pakai adaptor dan posisinya ada di dekat kenop keyless.
Kedua motor juga sudah dilengkapi dengan smart key, alias tidak lagi pakai anak kunci, diganti remot. Fiturnya lebih kurang sama, ada untuk answer back system yang membunyikan suara ketika ditekan remotnya, membantu saat cari motor di parkiran.
Baca juga: Cara Memanfaatkan Fitur Parkir Otomatis pada Prius PHEV
Bahas mesin, Grand Filano dilengkapi dengan mesin 125cc Blue Core Hybrid dengan fitur Electric Power Assist Start yang membuat akselerasi awal diklaim lebih bertenaga dan halus.
Sedangkan Stylo, mesinnya 157cc, lebih besar dari Grand Filano. Kedua motor sudah ada Start Stop Engine yang bakal mematikan mesin saat berhenti beberapa detik dan menyala saat gas diputar.
Fitur yang dimiliki Grand Filano tapi di Stylo tidak ada yakni lampu bagasi dan hazard. Secara bagasi pun Grand Filano jauh lebih lega, kapasitasnya 27 liter berkat posisi tangki yang ada di dek.
Lalu, Grand Filano juga dilengkapi dengan fitur Y-Connect, menghubungkan telepon pintar dengan motor. Nantinya ada notifikasi seperti pesan atau telepon masuk di klaster instrumen jadi pengendara tidak perlu lagi mengecek telepon genggam saat berkendara.bisa dilihat dari instrumen klaster saat ada.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.