Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayoritas Pembelian Mobil di GIIAS Dilakukan Secara Kredit

Kompas.com - 22/08/2022, 16:41 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com – Tak bisa dipungkiri, pembelian mobil secara kredit masih digemari sejumlah konsumen. Hal ini pula yang terjadi di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 pada 11-21 Agustus yang lalu.

Yohannes Nangoi, Ketua Umum Gaikindo, mengatakan, pembelian mobil baru saat ini didominasi oleh skema kredit.

“Yang namanya pembiayaan itu semua mobil hampir 90 persen pakai pembiayaan, jadi kalau tidak pakai pembiayaan pasti akan sangat berpengaruh,” ujar Nangoi, seusai seremoni penutupan GIIAS 2022, Sabtu (20/8/2022).

Baca juga: Hasil MotoGP Austria, Quartararo Rusak Pesta Ducati, Bagnaia Juara

Ilustrasi pameran otomotif GIIAS 2022KOMPAS.com/DIO DANANJAYA Ilustrasi pameran otomotif GIIAS 2022

“90 persen mobil yang dijual di Indonesia pakai pembiayaan. Oleh sebab itu sebagai sponsor utama, Astra Financial membantu event ini dengan baik,” kata dia.

Seperti diketahui, selama 11 hari penyelenggaraan, Gaikindo memprediksi adanya peningkatan jumlah pemesanan kendaraan, yang tercatat melalui surat pemesanan kendaraan (SPK) lebih banyak dibanding tahun sebelumnya.

Nangoi mengatakan, berdasarkan informasi yang diterima, sejumlah agen pemegang merek (APM) berhasil mengumpulkan SPK dengan jumlah lebih tinggi.

Baca juga: Daftar Lengkap Mobil Favorit di GIIAS 2022

Namun untuk saat ini, dia belum bisa mengungkapkan jumlah pasti total keseluruhan pemesanan kendaraan selama GIIAS 2022.

“Masih belum tahu, tapi kalau jumlah pengunjung kita-kita 30-35 persen naik dibandingkan tahun sebelumnya. Saya rasa SPK-nya akan lebih tinggi, karena saya lihat beberapa merek pengumpulannya tinggi sekali,” kata Nangoi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau