Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/08/2022, 19:01 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - PT Plaza Auto Mega (Subaru Indonesia) mendatangkan mobil sport Subaru BRZ. Mobil ini diluncurkan pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022.

Subaru Indonesia memasarkan dua varian BRZ yang dibedakan dari sistem transmisinya, yakni manual dan matik. Tapi, khusus varian matik, dilengkapi juga dengan teknologi EyeSight.

Baca juga: BERITA FOTO: Subaru BRZ Meriahkan GIIAS 2022, Intip Spesifikasinya

"Hasil yang kami dapat cukup bagus, di luar ekspektasi kami untuk dua mobil yang baru diluncurkan, seperti BRZ. Sepuluh pembeli pertama yang mendapat GIIAS Motorsport package sudah habis terjual dan memang ekspektasinya sangat luar biasa," ujar Arie Christopher, Chief Operating Officer Subaru Indonesia, kepada wartawan, di ICE BSD, Senin (15/8/2022).

All New Subaru BRZ dipamerkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD, Tangerang, Jumat (12/8/2022). The All New Subaru BRZ dibanderol Rp 852 juta untuk transmisi manual, dan Rp 850 juta untuk transmisi matik.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO All New Subaru BRZ dipamerkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD, Tangerang, Jumat (12/8/2022). The All New Subaru BRZ dibanderol Rp 852 juta untuk transmisi manual, dan Rp 850 juta untuk transmisi matik.

Subaru Indonesia memasarkan BRZ dengan banderol Rp 825 juta (OTR Jakarta) untuk transmisi manual. Sedangkan transmisi matik, dipasarkan dengan harga Rp 850 juta (OTR Jakarta).

Ismail Ashlan, Marketing Communication Manager Subaru Indonesia, mengatakan, agar lebih menarik, karena fokus utamanya adalah branding di GIIAS, Subaru menyediakan GIIAS Motorsport Package.

Baca juga: Ulas Spesifikasi All New Subaru XV untuk Pasar Indonesia

"Ada 10 paket, isinya helm, sarung tangan balap, dan sepatu balap, serta kelas drift. Sepuluh paket itu habis dalam waktu satu jam sejak konferensi pers kita," kata Ismail.

GIIAS Motorsport Package untuk pembeli Subaru BRZ di GIIAS 2022Kompas.com/Donny GIIAS Motorsport Package untuk pembeli Subaru BRZ di GIIAS 2022

Helm yang disediakan adalah OMP Circuit Evo, lalu sarung tangan balap OMP First-S, dan sepatu balap mobil OMP First. Sedangkan untuk kelas drift, akan dilatih oleh J99XAR Drift School.

Mobil sport Subaru BRZ dibekali mesin Subaru Boxer 2.4 L, D-4S, DOHC. Mesinnya dipadukan dengan sistem penggerak roda belakang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com