JAKARTA, KOMPAS.com - Pihak kepolisian akan kembali memberlakukan skema satu arah atau one way di tol Cikampek Km 47 sampai tol Kalikangkung Km 414. Dampaknya, kendaraan yang mengarah Jakarta akan tertahan.
Khususnya, kendaraan yang berasal dari arah Bandung. Para pemudik disarankan untuk mencari jalur alternatif atau melewati jalur arteri.
“Kendaraan dari arah Bandung menuju Jakarta akan dialihkan ke jalur arteri kembali,” ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo dalam keterangan tertulis (29/4/2022).
Baca juga: One Way Tol Cikampek-Kalikangkung Diperpanjang hingga Sabtu Pagi
“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan mohon agar para pengendara dari Bandung dapat mengatur waktu perjalanan, agar tidak terjebak dalam penutupan akibat rekayasa one way,” ujarnya.
Salah satu jalur alternatif yang bisa dilewati para pemudik dari arah Bandung menuju Jakarta adalah melalui Jonggol. Tim Kompas.com sudah menyusun rute, mulai Jalan Asia Afrika menuju Cibubur Junction. Estimasi jaraknya adalah 135 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 4 jam.
Dari Jalan Asia Afrika, lurus ke Jalan Jend. Sudirman. Setelah beberapa kilometer, akan melewati Bundaran Cibeureum, lanjut lagi masuk Jalan Jend. Sudirman. Setelah itu, masuk ke Jalan Nasional III.
Lanjut lurus lagi di Jalan Nasional III hingga beberapa kilometer dan akan menemui pertigaan di Cimahi dekat dengan diler Mitsubishi Mahligai Cimahi. Belok kiri ke Jalan Gatot Subroto, sekitar beberapa ratus meter lanjut belok kanan ke Jalan Lurah.
Baca juga: Update, Skema One Way Berlaku Lagi, Kendaraan dari Bandung ke Jakarta Lewat Jalan Arteri
Ikuti jalan hingga menemukan perempatan untuk masuk kembali ke Jalan Nasional III. Belok kanan, setelah itu tak jauh akan menemukan pertigaan lagi di jalan besar dan belok ke kiri ke Jalan Jend. H. Amir Machmud.
Lurus terus menyusuri jalan raya sekitar 6,6 kilometer dan akan bertemu dengan pertigaan lagi. Belok kiri untuk mengarah ke Jalan KBP East Entrance. Melewati bundaran Puspa Iptek Sundial dan keluar ke Jaan Parahyangan Raya.
Pemudik akan kembali ke Jalan Nasional III, terus lurus ke Jalan Raya Bandung-Cianjur sekitar 34 kilometer. Selanjutnya, akan sampai pada Tugu Kosong Cianjur, belok kanan ke arah Jalan Raya Cibogo-Ciranjang. Lurus terus ke Jalan Cinangsi-Cibogo sekitar 34 kilometer.
Selanjutnya, akan sampai di Jalan Mekar Galih-Cinangsi. Lurus terus sekitar 13 kilometer. Lanjut ke Jalan Sirnarasa-Mekar Galih dan tembus ke Jalan Transyogi. Terus lurus mengikuti jalan dan akan masuk ke Jalan Babakanraden, lalu Jalan Raya Jonggol-Cariu sekitar 45 kilometer.
Setelah itu, akan dihadapkan dengan jalan bercabang dan ambil kanan masuk ke Jalan Kapten. Lurus terus hingga sampai Jalan Baru Jonggol. Lurus lagi sampai ke Jalan Raya Cileungsi-Jonggol, lalu ke Jalan Alternatif Cibubur. Setelah sekitar 20 kilometer, akan sampai ke Cibubur Junction. Selanjutnya, tinggal mengarah ke lokasi tujuan di Jakarta.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.