Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ragam Promo Aksesori dan Sparepart dari Mitsubishi

Kompas.com - 19/02/2022, 14:50 WIB
M. Adika Faris Ihsan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Layanan purna jual menjadi salah satu pertimbangan utama konsumen ketika hendak membeli sebuah mobil baru. Oleh sebab itu, wajar jika masing-masing produsen jor-joran memberikan program pada aspek tersebut.

Sepanjang Februari 2022, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC), berikan beragam promo purna jual.

"Ini merupakan kesempatan yang sangat baik dan menguntungkan bagi konsumen dalam mendapatkan potongan harga untuk biaya perawatan kendaraan yang efisien," ungkap Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI, seperti dikutip dari keterangan resminya, Sabtu (19/2/2022).

Baca juga: Apa Fungsi Tombol Overdrive pada Tuas Transmisi Mobil Matik?

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) saat peluncuran mobil terbaru New Xpander dan New Xpander Cross di ajang GIIAS 2021 di ICE, BSD, Tangerang Selatan, Kamis (11/11/2021). MMKSI mengumumkan harga dari kedua produk tersebut. Xpander terbaru dipasarkan dengan harga mulai Rp 228 jutaan hingga Rp 272,5 jutaan dengan pilihan transmisi manual dan CVT. Model New Xpander Cross hadir dengan banderol harga Rp 294 jutaan sampai Rp 291 jutaan.KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) saat peluncuran mobil terbaru New Xpander dan New Xpander Cross di ajang GIIAS 2021 di ICE, BSD, Tangerang Selatan, Kamis (11/11/2021). MMKSI mengumumkan harga dari kedua produk tersebut. Xpander terbaru dipasarkan dengan harga mulai Rp 228 jutaan hingga Rp 272,5 jutaan dengan pilihan transmisi manual dan CVT. Model New Xpander Cross hadir dengan banderol harga Rp 294 jutaan sampai Rp 291 jutaan.

"Untuk kenyamanan dan mendapatkan manfaat maksimal dalam proses perawatan kendaraan, konsumen dapat memanfaatkan service booking melalui layanan Mitsubishi Motors Customer Care, maupun aplikasi MMID,” ujarnya menambahkan.

Program tersebut berlaku untuk konsumen dengan seluruh model kendaraan penumpang dan niaga ringan yang dipasarkan Mitsubishi Motors di Indonesia. 

Layanan purna jual yang termasuk dalam program ini yakni berupa servis perbaikan umum, perawatan berkala, servis gratis, SMART Package, hingga Extended SMART Package.

Keutungan yang bisa didapat konsumen yang membeli suku cadang dan aksesori mulai dari diskon 5-10 persen atau maksimal Rp 100.000 untuk pembelian dengan harga di bawah Rp 1 juta. Lalu diskon 5-20 persen atau maksimal Rp 200.000 untuk pembelian dengan total harga di atas Rp 1 juta.

Baca juga: Chery Mulai Rakit Omoda 5, Siap Masuk Indonesia

Mitsubishi Motors di IEMS 2021 Mitsubishi Motors di IEMS 2021

Selain itu, ada juga tambahan potongan Rp 40.000 bagi pengguna aplikasi MMID untuk keperluan booking servis, atau pun datang langsung ke diler untuk mengklaim kupon.

Untuk bisa mendapatkan tambahan diskon tersebut, konsumen perlu melakukan langkah-langkah berikut ini.

  • Konsumen melakukan service booking melalui berbagai macam channel.
  • Memilih angpao pada situs dan melakukan tangkapan layar (screenshot). Bukti tangkapan layar ditunjukan pada service advisor dan diskon dapat digunakan untuk pembelian suku cadang dan aksesori.
  • Melakukan service booking melalui aplikasi MMID.
  • Konsumen yang menggunakan aplikasi MMID, dapat melakukan booking dan memilih e-coupon melalui MMID.
  • Mengunduh dan mendaftarkan kendaraan di MMID lalu menukarkan e-coupon.
  • Memilih angpao pada website dan melakukan screenshoot. Bukti screenshoot ditunjukan pada service advisor dan diskon dapat digunakan untuk pembelian suku cadang dan aksesori.
  • Pelanggan mendapatkan tambahan keuntungan diskon Rp 40.000 untuk pembelian suku cadang dan aksesori.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com