SURABAYA, KOMPAS.com - Teknologi smartkey atau remote keyless di mana sepeda motor tidak membutuhkan kunci konvensional memang masih terbilang canggih. Belum semua motor mengadopsi teknologi ini.
Sebab, sistem kerjanya seperti remote, tentu perangkat ini membutuhkan baterai sebagai penyuplai dayanya. Umumnya baterai standar yang terpasang bisa bertahan 2-3 tahun dengan syarat merupakan produk asli.
Baterai dengan daya yang sudah lemah biasanya menunjukkan tanda berupa sulit menyala atau lampu indikator yang nampak redup. Jika tanda tersebut sudah muncul, segera ganti baterainya.
Baca juga: Wanita Ini Paksa Mundur Sedan Pakai Strobo yang Melawan Arus
Namun, terkadang ditemukan kasus usai baterai remote diganti, piranti ini masih tidak bisa berfungsi. Bahkan ketika baterai sudah dipastikan merupakan produk asli.
Menurut Dwi Suwanto, Instruktur Service PT Surya Timur Sakti Jatim Yamaha, kasus tersebut bisa jadi disebabkan karena sistem elektrik dari remote memang sudah mengalami kerusakan.
"Jika ada kejadian seperti itu, bisa disebabkan elektrikal dari remote bermasalah. Yang biasa terjadi karena remote jatuh terbanting atau terendam air," ujar Dwi kepada Kompas.com, Senin (13/12/2021).
Baca juga: Calon Penerima Diskon PPnBM Permanen, Tidak Termasuk Avanza
Ia meragukan remote keyless bisa rusak hanya karena lama tidak diganti baterainya. Sebab hal tersebut bukan faktor penyebab terjadinya kerusakan remote.
Butuh pemeriksaan oleh teknisi untuk mengetahui penyebab pasti remote keyless sepeda motor bisa tidak berfungsi meski sudah dipasang baterai baru. Jika memang terbukti rusak akibat dua faktor yang disebutkan sebelumnya, maka solusinya hanyalah mengganti dengan remote baru.
Dwi menyebutkan, harga remote keyless untuk sepeda motor bisa berbeda tergantung modelnya. Ia mencontohkan untuk Yamaha Nmax, banderol remote keyless-nya berkisar di angka Rp 553.000.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.