Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kia Indonesia Optimistis Pasarkan MPV 11 Penumpang

Kompas.com - 12/11/2021, 11:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kia Grand Carnival resmi diluncurkan pada ajang pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 di ICE BSD, Kamis (11/11/2021).

Grand Carnival hadir menggeser posisi Grand Sedona. Multi purpose vehicle (MPV) ini dibekali dengan sederatan fitur canggih dan mesin diesel berkapasitas 2.200 cc.

Baca juga: Kia Grand Carnival Resmi Meluncur, Geser Posisi Grand Sedona

Ario Soerjo, Marketing & Development Division Head Kia Indonesia, mengatakan, Grand Carnival merupakan satu-satunya High MPV yang ada di Indonesia dengan kapasitas sebanyak 11 orang penumpang.

Kia meluncurkan mobil baru Grand Carnival di Indonesia, MPV bongsor ini menggantikan posisi Grand Sedona di segmen sama.KOMPAS.com/Donny Dwisatryo Priyantoro Kia meluncurkan mobil baru Grand Carnival di Indonesia, MPV bongsor ini menggantikan posisi Grand Sedona di segmen sama.

Dia menambahkan, pihaknya yakin mobil dengan 11 penumpang ada pasarnya alias diminati konsumen.

"Ada, jadi seperti orang-orang yang punya anak tiga, punya suster dua, pergi dengan istri dan sopir. Kadang-kadang, mobil dengan tiga baris pun masih terasa sempit, karena harus berdesak-desakan," ujar Ario, kepada wartawan, saat peluncuran.

Baca juga: Dua Varian Baru, Kia Seltos Diesel dan Seltos GT Line Resmi Meluncur

Ario menambahkan, baris keempat bisa dilipat ke dalam dan rata dengan lantai. Jadi, saat tidak dipakai, tetap bisa pergi berdelapan, dan memuat banyak koper.

Suasana interior mobil baru Kia Grand Carnival, bergenre MPV bongsor dari Korea Selatan.KOMPAS.com/Donny Dwisatryo Priyantoro Suasana interior mobil baru Kia Grand Carnival, bergenre MPV bongsor dari Korea Selatan.

"Mobil lain yang 7-seater besar, begitu pergi bertujuh, bagasinya habis. Kalau ini, masih bisa bawa empat koper besar, kalau pergi dengan konfigurasi tiga baris dengan delapan penumpang," ujar Ario.

Kia Grand Carnival hanya memiliki satu varian dengan lima pilihan warna. Mobil ini dibanderol Rp 886,8 juta (OTR Jakarta).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com