Artinya, Rocky hybrid bakal memiliki karakter berkendara selayaknya mobil listrik berbasis baterai. Dan jika meluncur di Indonesia, ini jadi mobil kedua yang mengusung series hybrid setelah Nissan Kicks e-Power.
Baca juga: Daihatsu Rocky Hybrid Meluncur, Simak Daftar Harganya
3. PO Bagong Rilis Lagi Bus Baru dari Karoseri Tentrem
Perusahaan Otobus (PO) Bagong kembali merilis dua bus baru dari karoseri Tentrem. Sebelumnya di bulan Mei, PO Bagong juga merilis dua bus dari karoseri Tentrem memakai bodi Avante HDD.
Kini, dua bus baru yang keluar dari karoseri Tentrem memakai bodi yang berbeda dengan sebelumnya. Dua bus besar bermesin depan tersebut memakai bodi Max dan bodi Max HDD.
Sales Staff karoseri Tentrem Dimas Raditya mengatakan, kedua bus masuk karoseri Tentrem untuk penyegaran. Jadi bus ini tidak dibangun dari sasis saja, melainkan hanya dibuat seperti baru lagi.
Baca juga: PO Bagong Rilis Lagi Bus Baru dari Karoseri Tentrem
4. Harga Shell Super dan V-Power Naik, Ini Perbandingan dengan Pertamina
Shell Indonesia kembali menyesuaikan harga jual BBM. Per November 2021, sejumlah BBM keluaran Shell mengalami kenaikan harga.
Dilansir dari laman resminya (1/11/2021), harga Shell Super (RON 92) di Jakarta terpantau naik menjadi Rp 12.860 per liter, dari sebelumnya Rp 11.550 per liter.
Sementara Shell V-Power (RON 95) yang sebelumnya dijual Rp 12.070 per liter, kini menjadi Rp 13.400 per liter.
Kenaikan harga turut dialami Shell Diesel (CN51) yang sekarang dijual Rp 13.000 per liter, dari sebelumnya Rp 11.450 per liter.
Baca juga: Harga Shell Super dan V-Power Naik, Ini Perbandingan dengan Pertamina
5. Toyota Avanza dan Veloz Generasi Baru Mengaspal 10 November
Berstatus world premier, akhirnya secara resmi PT Toyota Astra Motor (TAM) mengumumkan peluncuran generasi baru dari Avanza dan Veloz.
Dari undangan yang redaksi terima, MPV murah tersebut bakal mengaspal lebih awal dari gelaran GIIAS, yakni 10 November 2021. Sementara untuk seremoni akan berlangsung secara virtual di kanal YouTube @ToyotaIndonesia.
Seperti diketahui, kehadiran All New Toyota Avanza baru memang sudah terendus sejak beberapa waktu lalu. Bahkan rumorsnya juga sempat ramai dibicarakan pada 2020 lantaran sudah lama saudara kembar Xenia tersebut tak mengalami perubahan total.
Puncaknya, beberapa waktu lalu foto-foto penampakan All New Toyota Veloz bocor di dunia maya. Seketika itu juga dipastikan tak lama lagi bakal meluncur versi terbarunya.
Baca juga: Toyota Avanza dan Veloz Generasi Baru Mengaspal 10 November
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.