JAKARTA, KOMPAS.com - Berita mengenai respons Daihatsu soal rumor kemunculan generari baru Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia menjadi berita paling banyak dibaca di kanal Otomotif Kompas.com, Rabu (6/10/2021).
Belum lama ini rumors kehadiran generasi baru Avanza dan Xenia kembali menyeruak bahwa keduanya akan meluncur tak lama lagi. Berbagai render alias tebakan gambar digital menghiasi jagat maya.
Baca juga: Dovizioso Yakin Finis Sepuluh Besar Jika Yamaha M1 Tidak Bermasalah
Berita kedua yang tak kalah menarik ialah soal masa berlaku SIM. Pakar safety riding menyebut masa berlaku SIM kurang ideal. Faktonya berbagai macam, dan dapat disimak di tautan di bawah.
Selanjutnya berita yang banyak dicari pembaca Kompas.com ialah berita ringan mengenai cara mengisi cairan radiator mobil.
Radiator berperan penting sebagai sistem pendingin pada mesin kendaraan. Penggantian air radiator adalah salah satu cara merawat komponen ini agar tetap prima.
Berikut lima berita terpopuler di kanal Otomotif Kompas.com, Rabu (6/10/2021).
1. Akhirnya Daihatsu Buka Suara soal Generasi Baru Avanza-Xenia
Belakangan ramai soal kehadiran generasi baru Toyota Avanza dan Xenia yang dikabarkan bakal meluncur sesaat lagi.
Bahkan beberapa desain olah digital mobil sejuta umat ini, mulai banyak beredar di dunia maya. Tentunya sebagai upaya prediksi, seperti apa nantinya penampilan duo mobil terlaris di Indonesia itu.
Baca juga: Akhirnya Daihatsu Buka Suara soal Generasi Baru Avanza-Xenia
Menanggapi hal tersebut, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) akhirnya angkat bicara. Mengingat dua low multi purpose vehicle (LMPV), alias MPV murah kembar itu diproduksi Daihatsu.
2. Masa Berlaku SIM 5 Tahun Dinilai Kurang Efektif
Surat Izin Mengemudi (SIM) merupakan tanda pemegang SIM dianggap cakap dan mampu mengoperasikan kendaraan bermotor. SIM berlaku selama lima tahun dan harus diperpajang.
Jika keburu habis dan belum diperpanjang maka harus buat baru, dan ikut tes tulis dan praktek lagi.
Baca juga: Masa Berlaku SIM 5 Tahun Dinilai Kurang Efektif
Soal masa berlaku SIM lima tahun, menurut Founder & Training Director Jakarta Defensive Consulting Jusri Pulubuhu, sebetulnya hal itu kurang ideal.
3. Kecelakaan Maut di Tol Lampung, Ingat Bahaya Melaju di Bahu Jalan