Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kulik Fitur Canggih Truk Seharga Rp 2 Miliar, Mercedes-Benz Actros

Kompas.com - 26/08/2021, 13:41 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Truk Mercedes-Benz Actros sudah dibekali dengan beragam fitur dan teknologi canggih. Sebagian fiturnya bahkan bisa dijumpai pada sedan-sedan mewah.

Faustina, Head of Product and Marketing PT Daimler Commercial Vehicle Indonesia (DCVI), mengatakan, kurang lebih ada 12 fitur keamanan yang disematkan pada truk ini.

"Jadi, kita memang mengadaptasikan fitur keselamatan yang ada pada kendaraan penumpang, kita bawa ke kendaraan niaga," ujar Faustina, kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (25/8/2021).

Baca juga: Bahaya, Jangan Berada di Belakang Truk yang Sedang Diam

Beberapa fitur tersebut, antara lain MirrorCam, Active Brake Assist 5, Proximity Control Assist, Attention Assist, Lane Keeping Assist, Roll Control Assist, rem parkir elektronik, Trailer Stability Control Assist, Active Drive Assist, Hill Holder, dan lainnya.

Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewahKompas.com/Donny Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewah

Bimo Nuswantoro, Sales and Product Training Off-Road Trucks PT DCVI, mengatakan, Actros generasi kelima ini sistem kelistrikannya sudah ditingkatkan untuk bisa tertanam fitur-fitur yang lebih futuristik.

"Fitur-fitur tersebut bekerja dibantu oleh dua komponen utama, yaitu radar dan kamera yang letaknya ada di depan," ujar Bimo, kepada Kompas.com.

Baca juga: Tiga Alasan Maraknya Pelemparan Batu ke Truk

Bimo mengatakan, kamera tersebut tidak bersifat merekam, sepeti dash cam. Kameranya berfungsi untuk melihat kondisi sekitar dan radarnya untuk menangkap sensor apakah ada objek di depannya. Jadi, keduanya saling mengirimkan informasi.

Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewahKompas.com/Adityo Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewah

Fitur MirrorCam pada truk ini hadir untuk membantu pengemudi untuk melihat titik-titik yang dapat dilihat dan memberikan pandangan lebih jelas ketika hujan atau di malam hari.

Saat mengemudi ke depan, pengemudi masih tetap memiliki pandangan yang familiar sama seperti menggunakan kaca spion eksternal.

Namun, ketika mencoba untuk membelok, pengemudi akan mendapatkan pandangan yang optimal dengan memberikan tampilan dari sisi samping kendaraan, melengkapi sistem kaca spion eksternal.

Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewahKompas.com/Adityo Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewah

Selain itu, fitur ini juga membantu memberikan gambaran yang lebih jelas tentang lalu lintas di belakang.

Beberapa hal lainnya yang dapat diatur oleh pengemudi melalui fitur MirrorCam secara individual adalah untuk menunjukkan ujung dari sisi kendaraan, sehingga membuat manuver presisi menjadi lebih mudah, sistem beralih ke mode night vision saat malam hari, serta memberikan tampilan manuver khusus saat putar balik.

Tapi, karena regulasi di Indonesia mengharuskan setiap kendaraan untuk menggunakan spion yang terbuat dari kaca, maka tetap akan disematkan spion pada sisi kiri dan kanan.

Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewahKompas.com/Donny Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewah

Untuk New Active Brake Assist 5, sistem bantuan keselamatan ini memiliki fungsi yang unik dan tidak ada pabrikan lain yang menyediakan sistem serupa. Fitur ini bekerja berdasarkan radar dan sistem kamera.

Active Brake Assist 5 dapat merespons seseorang yang melintas di depan kendaraan, datang ke arahnya atau di jalur yang sama dengan menerapkan daya pengereman maksimum hingga berhenti 100 persen.

Hal yang sama berlaku untuk pejalan kaki yang berjalan dengan tidak hati-hati di depan kendaraan dan dapat menjadi lumpuh, situasi yang semakin sering terjadi di era smartphone ini.

Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewahKompas.com/Donny Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewah

Fitur keselamatan lainnya adalah rem parkir elektronik, Trailer Stability Control Assist, Active Drive Assist, Hill Holder, dan masih banyak fitur canggih lainnya yang disematkan.

Suspensi udara pada roda juga dapat diatur ketinggiannya untuk menyesuaikan dengan beban yang diangkut. Panel instrumennya sudah full digital. Setir dapat diatur sesuai preferensi pengemudi karena sudah tilt and telescopic.

Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewahKompas.com/Donny Truk Mercedes-Benz Actros disematkan beragam fitur canggih seperti yang sering dijumpai pada sedan mewah

Pengemudi juga dimudahkan dan dimanjakan dengan beragam tombol multifungsi yang ada pada lingkar kemudi. Selain tombol, terdapat juga track pad pada setir yang digunakan untuk memilih pengaturan pada cluster instrument.

Truk Mercedes-Benz yang didatangkan langsung dari Jerman ini harganya tembus Rp 2 miliar dan sudah mulai dipasarkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau