JAKARTA, KOMPAS.com – Sistem pendinginan mesin mobil terdiri dari berbagai komponen yang kompleks. Salah satu komponen bernama thermostat, yang bertugas menjaga suhu mesin tetap ideal selama bekerja.
Thermostat sendiri merupakan komponen yang berfungsi mengatur sirkulasi cairan pendingin mesin yang berasal dari radiator.
Kejadian mobil overheat yang sering dialami para pengendara di jalan, akar masalahnya bisa jadi berasal dari thermostat. Oleh sebab itu, peran komponen ini jangan dianggap remeh.
Baca juga: Hyundai Alcazar, Calon SUV Murah Korea Pesaing Rush
Deni Adrian, Kepala Bengkel Auto2000 Cibinong, mengatakan, cara kerja thermostat akan mengikuti kinerja komponen sistem pendingin lainnya.
“Suhu kerja mesin mobil biasanya ada sekitar 87-95 derajat Celcius. Suhu kerja ini yang mesti dijaga selama mesin mobil dinyalakan,” ujar Deni, kepada Kompas.com belum lama ini.
“Jika suhu terlalu dingin, pembakaran tidak bisa sempurna. Sebaliknya, jika suhu terlalu tinggi, mesin bisa cepat rusak atau mengalami overheat,” kata dia.
Baca juga: Hyundai Alcazar, Calon SUV Murah Korea Pesaing Rush
Menurut Deni, thermostat yang letaknya berada di mulut saluran air di kepala silinder, bertugas untuk menjaga suhu mesin tetap ideal.
“Saat mesin dingin, thermostat akan menutup saluran ke radiator sehingga cairan pendingin akan mengalir kembali ke blok mesin melalui saluran bypass,” ucap Deni,
“Jika mesin sudah mencapai suhu kerja, thermostat akan terbuka dan air mengalir ke radiator untuk didinginkan,” tuturnya.
Baca juga: Selama April, Beli Pertamax dkk Diskon Rp 300 per Liter
Salah satu masalahnya, banyak mekanik yang melepas thermostat agar mesin lebih dingin atau untuk mengatasi overheat.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.