Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/03/2021, 17:07 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Membahas PO bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), salah satu PO bus yang terkenal adalah PO Safari Dharma Raya. Bus AKAP ini memiliki layanan bus AKAP seputar Pulau Jawa, Bali, hingga Nusa Tenggara.

Melansir dari website resmi Safari Dharma Raya diprakarsai oleh Oei Bie Lay (OBL). Awal mulanya, tahun 1951 OBL melihat kendala penduduk Temanggung dalam mengangkut hasil bumi.

Bermodalkan dua kendaraan mini bus hasil rakitan dan atau modifikasi dari mobil sedannya, OBL memulai bisnis ekspedisinya dalam label Perusahaan Truk Hien.

Seiring berjalannya waktu, tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat membuat OBL memperluas layanan perusahaan.

Dengan lima bus yang tersedia, OBL membuka layananan bus antar kota dengan rute Temanggung – Magelang – Candiroto dan Temanggung – Wonosobo – Purwokerto di bawah nama perusahaan perseorangan Safari Dharma Raya.

Baca juga: Bayar Pajak Kendaraan Secara Online Bisa di Mana Saja, Ini Caranya

Bus AKAP Safari Dharma RayaSUKABIS.org Bus AKAP Safari Dharma Raya

Barulah pada tahun 1971, Safari Dharma Raya memperluas layanan dengan menambah layanan bus malam AKAP.

Empat tahun berselang, Safari Dharma Raya membuat trayek Temanggung – Surabaya – Malang dan Yogyakarta – Jakarta.

Pada tahun 1981, Safari Dharma Raya terdaftar secara resmi sebagai Perseroan Terbatas dalam naungan PT. Safari Dharma Sakti sebagai penyedia layanan transportasi dan pengiriman paket cepat AKAP.

Nama Safari Dharma Raya ini memiliki filosofi, Safari berarti perjalanan, Dharma maksudnya berkat dan Raya artinya jalan raya.

Harapannya, PO Safari Dharma Raya mampu melayani perjalanan dengan penuh berkat dan keselamatan bagi penumpang maupun pengendara di jalan raya.

Baca juga: Jangan Terlalu Lama Melaju di Lajur Kanan Jalan Tol, Ini Dampaknya

Bus AKAP Safari Dharma RayaYOUTUBE/BIS MALAM Bus AKAP Safari Dharma Raya

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com