Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 05/02/2021, 17:29 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Astra Honda Motor (AHM) tak hanya meluncurkan generasi terbaru dari All New PCX yang menggunakan mesin konvensional. Untuk PCX Hybrid, hadir juga generasi terbarunya.

Namun, untuk generasi terbarunya ini, PCX Hybrid berganti nama menjadi e:HEV. Tampilannya pun ikut mengalami perubahan mengikuti All New PCX.

Baca juga: Honda Luncurkan All New PCX 160 dan PCX e:HEV, Mulai Rp 30 Jutaan

Secara garis besar, ubahannya sama seperti All New PCX alias PCX 160. Skuter matik (skutik) ini juga dibekali dengan mesin baru eSP+ dengan output power yang ditingkatkan.

Honda All New PCX e:HEV alias PCX HybridDok. AHM Honda All New PCX e:HEV alias PCX Hybrid

"Model baru ini menghadirkan pengendaraan yang lebih bertenaga dan hemat bahan bakar," ujar Jumpei Omori, Large Project Leader Honda Motor Co. Ltd., dalam presentasinya saat peluncuran, Jumat (5/2/2021).

Omori menambahkan, kapasitas boks bagasi telah ditingkatkan dari 23 L menjadi 24 L. Namun, tetap memertahankan kemasan yang pas dengan ukuran bodi PCX.

Baca juga: Honda PCX 160 Meluncur, PCX 150 Disuntik Mati

Dari tampilannya, sama persis seperti All New PCX. Fitur yang disematkan juga tak ada bedanya. Fitur canggih seperti Honda Selectable Torque Control (HSTC), panel meter full digital, smart key system, power outlet, dan lainnya, tetap dapat dijumpai pada skutik ini.

Honda All New PCX e:HEV alias PCX HybridDok. AHM Honda All New PCX e:HEV alias PCX Hybrid

Tapi, jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, yaitu PCX Hybrid, sekarang Honda tak lagi menggunakan warna hitam.

All New PCX e:HEV ini dibalut dengan warna putih dengan aksen biru di beberapa bagian. Aksen biru bukan hanya pada bodi saja, tapi juga terlihat pada sistem pencahayaannya.

Honda All New PCX e:HEV alias PCX HybridDok. AHM Honda All New PCX e:HEV alias PCX Hybrid

Honda All New PCX e:HEV dipasarkan dengan harga Rp 43.550.000 (OTR Jakarta).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke