JAKARTA, KOMPAS.com – PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) telah meluncurkan SUV kompak Magnite pada Desember 2020. Semenjak itu, konsumen yang tertarik sudah bisa melakukan pemesanan.
Namun sampai saat ini sebetulnya belum ada unit yang dikirimkan ke konsumen di Indonesia. Apalagi permintaan Magnite di India, yang menjadi tempat basis produksinya, cukup tinggi dan menyebabkan inden.
Direktur Sales & Marketing PT NMDI, Tan Kim Piauw, mengatakan, sampai saat ini Magnite juga mendapatkan respons yang positif di Tanah Air.
Baca juga: Saingi Tesla, Produsen Asal China Luncurkan Mobil Listrik Nio ET7
Tan menambahkan, perusahaan terus menjalin komunikasi dengan Nissan ASEAN dan juga Nissan India untuk pasokan Magnite bagi konsumen Indonesia.
“Batch pertama paling cepat dikirim ke konsumen Maret nanti,” ujar Tan, dalam konferensi virtual (12/1/2021).
Adapun bagi konsumen yang memesan di bulan ini, paling cepat pengiriman akan dilakukan pada April-Mei mendatang.
Baca juga: Masih Jadi Incaran, Harga Kijang Kapsul Bekas Mulai Rp 30 Jutaan
Meski begitu, Tan enggan menjelaskan lebih rinci soal target penjualan Magnite tiap bulannya. Ia hanya mengatakan, Magnite mengisi segmen pasar yang akan terus bertumbuh.
Apalagi dengan tren SUV global, Magnite disebut-sebut jadi produk yang cocok dengan kondisi geografis di Indonesia.
“Secara produk, sejauh ini respons konsumen sangat baik. Tapi sudah jadi kebijakan Nissan untuk tidak mengumumkan target penjualannya,” katanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.