United T1800 punya fitur bernama repair mode. Tujuannya sebagai antisipasi jika gas rusak motor masih bisa dijalankan.
Ada fitur pemutus daya sebagai standar, alias MCB. Letaknya di bawah jok.
Seperti disebutkan, bagasinya lumayan besar sebab baterainya terletak di tengah. Di bagasi tersebut terdapat colokan USB dan juga lampu untuk penerangan.
Baca juga: Viar Belum Mau Tanggapi Rencana Penyeragaman Baterai Motor Listrik
Fitur terakhir ialah speaker yang bisa terkoneksi dengan bluetooth. Letaknya di dek bagian depan kiri dan kanan di bawah glove box.
Tombol pengoperasian pengeras suara ini terketak di bagian depan kiri atas. Tombol-tombolnya volume dan di bawahnya juga tersedia colokan USB.
Dengan fitur ini pengendara bisa mendengarkan musik atau radio sesuai keinginan. Selain itu pengeras suara itu juga punya fitur racer sound alias suara mesin buatan.
Teknis
United T1800 mempunyai dimensi panjang 1.886 mm, lebar 715 mm, dan tinggi 1.170mm. Bobot kosong motor 99 kg dengan daya angkut 150 kg.
Pelek depan belakang lingkar 12 inci. Ban depan ukuran 100/170 sedangkan ban belakang 120/17. Supensi belakang tipe dual shock. Adapun rem depan belakang sudah cakram.
United T1800 menggunakan motor listrik (dinamo) dari 60V 1800W besutan Bosch. Menghasilkan rated speed 620 rpm dan torsi 27 Nm. Daya tersebut disokong baterai Lithium ion berkapasitas 60V 28Ah.
Dalam baterai kondisi penuh motor dapat mencapai kecepatan maksimum 70 kpj dan jarak tempuh hingga 60 km dengan kecepatan rata-rata pada 50- 60 kpj mode kecepatan normal.
Baterainya dapat dicopot untuk memudahkan pengisian daya. Bisa juga langsung diisi dengan mencolok pakai charger yang sudah disediakan.
"Charger kami pakai yang premium dengan daya 15 Ampere. Bukan fast charging tapi pengisiannya lebih cepat. Chargernya juga pakai kipas jadi tetap dingin," kata Awan Setiawan, Manager United E-Motor.
Harga
United T1800 sudah dapat dibeli secara online dengan harga Rp 27.000.000. Warna yang tersedia baru satu yaitu black doff.
Selain secara online, saat ini penjualan dan layanan purnajual dapat dilakukan di dealer pusat United E-Motor di Alam Sutra, Serpong, Tangerang Selatan.
Januari 2021, United akan membuka flagship dealer di Pantai Indah Kapuk II (PIK II). Adapun layanan purna jual saat ini home service untuk wilayah Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jadetabek).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.