JAKARTA, KOMPAS.com - Keberadaan balai lelang memang bisa menjadi alternatif bagi peminat kendaraan roda empat setengah pakai di tengah pandemi Covid-19 ini.
Pasalnya, unit yang dijual di balai lelang rata-rata harganya di bawah pasaran. Sehingga bisa menjadi referensi bagi konsumen yang memiliki dana terbatas.
Meski pilihan yang tersedia terbatas, tetapi jika beruntung konsumen bisa mendapatkan mobil bekas dengan kualitas yang bagus dan harga murah.
Misalkan mobil setengah pakai dengan harga Rp 80 jutaan, di balai lelang cukup banyak pilihannya. Bahkan, dengan harga segitu peserta bisa mendapatkan mobil seken keluaran tahun muda.
Baca juga: Mobil Bekas di Bawah Rp 50 Juta di Balai Lelang, Ada Xenia, Jazz hingga Mercy
Selama ini keberadaan balai lelang memang didominasi oleh para pemilik showroom atau diler mobil bekas.
Meski begitu, bagi konsumen perorangan yang mencari mobil pribadi tetap bisa menjadi peserta lelang dan mengikuti prosesnya.
Presiden Direktur Ibid-Balai Lelang Serasi Daddy Doxa Manurung mengatakan, perorangan bisa ikut menjadi peserta dengan mengikuti persyaratan yang ada.
“Memang selama ini yang ikut lelang didominasi para pemilik showroom, tapi bagi perorangan yang ingin ikut juga bisa. Syaratnya juga sudah ada di website resmi,” kata Daddy kepada Kompas.com, Jumat (13/11/2020).
Baca juga: Blokir STNK yang Mati 2 Tahun Segera Diberlakukan
Daddy menambahkan, harga mobil di balai lelang yang laris di bawah Rp 100 juta. Salah satu alasannya, bagi peserta lelang yang merupakan pemilik showroom, mobil dengan harga di bawah Rp 100 juta lebih cepat laku di pasaran.
“Di bawah Rp 100 juta tentunya yang paling laris, ya seperti Avanza, Xenia, mobil-mobil murah sejuta umat,” katanya.
Bagi anda yang mencari mobil harga Rp 80 jutaan berikut pilihan di Ibid-Balai Lelang Serasi
1. Daihatsu Sigra 1.2 R tahun 2019 limit harga Rp 81,5 juta
2. Daihatsu Xenia 1.3 R tahun 2017 limit harga Rp 85,5 juta
3. Toyota Avanza 1.3 E tahun 2017 limit harga Rp 87 juta
4. Nissan Grand Livina 1.5 XV tahun 2014 limit harga Rp 83 juta
5. Toyota Calya 1.2 G tahun 2018 limit harga Rp 86 juta
Baca juga: Jika SIM Hilang, Pemilik Harus Bikin Baru Lagi?
6. Daihatsu Sirion 1.3 RS tahun 2016 limit harga Rp 80 juta
7. Honda Jazz 1.5 RS tahun 2008 limit harga Rp 86 juta
8. BMW 320i 2.0 tahun 2005 limit harga Rp 85 juta
9. Honda CR-V 2.4 tahun 2008 limit harga Rp 85 juta
10. Honda Odyssey 2.4 tahun 2005 limit harga Rp 80 juta
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.