Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cal Crutchlow Resmi Jadi Test Rider Yamaha

Kompas.com - 14/11/2020, 08:22 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Yamaha resmi menggaet Cal Crutchlow untuk menjadi test rider mulai musim depan. Pebalap asal Inggris tersebut akan kembali mengendarai YZR-M1.

Yamaha Motor Company (YMC) dan Yamaha Motor Racing (YMR) melalui keterangan resminya mengumumkan bahwa Cruchlow aman mengambil peran dalam Yamaha Factory Racing Test Team untuk musim 2021.

Baca juga: Cal Crutchlow Tinggal Selangkah Lagi Gantikan Lorenzo

Sesi tes pertama sudah dijadwalkan, yakni di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 14-16 Februari 2021. Pebalap dengan nomor start 35 tersebut diharapkan bisa membantu Yamaha untuk mengembangkan motor.

Cal Crutchlow saat berlaga di MotoGP Eropa. (Photo by JOSE JORDAN / AFP)JOSE JORDAN Cal Crutchlow saat berlaga di MotoGP Eropa. (Photo by JOSE JORDAN / AFP)

Dengan pengalaman Crutchlow balapan selama 10 tahun di MotoGP dengan tiga pabrikan berbeda, menjadi pertimbangan Yamaha memilihnya.

Crutchlow juga mendapat kesempatan wild card jika dirasa dapat memberikan benefit untuk program pengetesan. Selain itu, Crutchlow juga menyatakan siap untuk menjadi pebalap cadangan seandainya ada pebalap Yamaha yang cedera.

Baca juga: Vinales Dukung Cal Crutchlow Buat jadi Pebalap Tes Yamaha

Lin Jarvis, Managing Director Yamaha Motor Racing, mengatakan, senang bisa menyambut kembali Crutchlow ke dalam keluarga Yamaha.

"Pengalaman Cal tentunya akan memberikan kami benefit dalam meningkatkan motor YZR-M1 dengan program pengetesan penuh tahun depan," ujar Lin Jarvis, dalam keterangan resminya.

Posisi Crutchlow yang saat ini berada di tim satelit LCR Honda akan digantikan oleh Alex Marquez.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau