JAKARTA, KOMPAS.com - Arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat terpantau mengalami penurunan hingga 70 persen.
Hal tersebut terjadi pada pekan pertama pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar ( PSBB) ketat Jakarta, Sabtu (19/9/2020).
Pasalnya, sejumlah kendaraan roda empat berpelat B (Jakarta) yang menuju area tersebut dipaksa untuk memutar balik.
Operasi tersebut dilakukan oleh anggota gabungan operasi masker yang terdiri dari Polisi, TNI, Dinas Perhubungan, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bogor.
Selain itu, Honda Super Cub 110 terbaru juga menjadi perhatian. Penasaran, berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Minggu 20 September 2020:
1. Kendaraan Plat B yang Menuju Puncak Disuruh Putar Balik
Arus lalu lintas di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat terpantau mengalami penurunan hingga 70 persen.
Hal tersebut terjadi pada pekan pertama pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar ( PSBB) ketat Jakarta, Sabtu (19/9/2020).
Pasalnya, sejumlah kendaraan roda empat berpelat B (Jakarta) yang menuju area tersebut dipaksa untuk memutar balik.
Operasi tersebut dilakukan oleh anggota gabungan operasi masker yang terdiri dari Polisi, TNI, Dinas Perhubungan, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bogor.
Baca juga: Kendaraan Plat B yang Menuju Puncak Disuruh Putar Balik
2. 11 Vespa Edisi Terbatas yang Beredar di Indonesia, Patut Dikoleksi
Loyalis Vespa di Indonesia cukup banyak jumlahnya. Untuk itu, PT Piaggio Indonesia berani menghadirkan Vespa edisi terbatas, meskipun dengan harga yang sangat tinggi.
Ada cukup banyak model Vespa edisi terbatas yang diluncurkan di Indonesia. Tercatat, ada 11 model Vespa edisi terbatas yang sudah diluncurkan.
Jumlah tiap modelnya diyakini hanya puluhan unit. Sebab, pihak Piaggio Indonesia jarang sekali mengungkapkan jumlah sebenarnya setiap kali meluncurkan produk dengan edisi terbatas.
Baca juga: 11 Vespa Edisi Terbatas yang Beredar di Indonesia, Patut Dikoleksi
3. Hasil Kualifikasi MotoGP Emilia Romagna, Vinales Pole Position Lagi
Sesi kualifikasi MotoGP Emilia Romagna yang dilaksanakan di sirkuit Misano berhasil dipimpin oleh Maverick Vinales dengan catatan waktu 1 menit 31,077 detik.
Kemudian di belakangnya, ada Jack Miller dan di posisi ke tiga ditempati pebalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo.
Melengkapi posisi lima besar, ada Pol Espargaro di posisi ke empat dan Farncesco Bagnaia di tempat ke lima pada balapan besok.
Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Emilia Romagna, Vinales Pole Position Lagi
4. All New Honda Super Cub 110 Meluncur, Makin Retro
AP Honda, pemegang merek sepeda motor Honda di Thailand, memberikan penyegaran pada salah satu motor bebeknya. Belum lama ini, AP Honda resmi meluncurkan All New Supercub.
Tampilan klasik tipikal bebek Honda masih terlihat jelas pada motor ini. Ubahan yang diusung juga bersifat minor alias hanya sebagian kecil.
Dari bagian depan, desain batok lampu dan lampu utama LED masih dipertahankan. Rem tromol juga masih jadi andalan untuk mempertahankan kesan klasik.
Baca juga: All New Honda Super Cub 110 Meluncur, Makin Retro
5. Curhat, Dovizioso Pakai Baju Balap Bertuliskan Pengangguran
Andrea Dovizioso akan start dari posisi sepuluh di GP Emilia Rogmana, Minggu (20/9/2020). Tapi selain penampilannya di kualifikasi, ada hal menarik lainnya soal Dovi.
Jelang seri ketujuh MotoGP 2020, Dovi mengganti julukan Undaunted di bagian belakang baju balap miliknya menjadi tulisan Unemployed yang berarti pengangguran.
Alasannya bisa ditebak, tahun depan dia sudah tidak bersama Ducati Corse sedangkan sampai saat ini dia belum mendapat pinangan dari tim lain. Sehingga jika kondisinya terus begitu bisa saja dia menganggur.
Baca juga: Curhat, Dovizioso Pakai Baju Balap Bertuliskan Pengangguran
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.