Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
BRANDZVIEW

Mudik, Jangan Sampai "Lupa Diri"

Kompas.com - 16/06/2016, 16:41 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

3. Kondisi tubuh

Sehari sebelum melakukan perjalanan, pastikan tubuh mendapatkan waktu istirahat yang cukup agar kondisi prima, terutama bagi Anda yang harus memegang kemudi. Jaga pula asupan saat sahur dan buka puasa dengan makanan bergizi agar tubuh tak rentan sakit.

Usahakan untuk tidur malam enam sampai delapan jam agar Anda bisa terhindar dari rasa kantuk di perjalanan. Bila kantuk tetap tak terhindarkan di tengah perjalanan, lebih baik Anda menepi dan beristirahat, atau saatnya berganti pengemudi.

4. Tak serba mendadak

Maksimal tiga hari sebelum keberangkatan, Anda sekeluarga harus sudah mempersiapkan semua kebutuhan perjalanan mudik, mulai dari kendaraan hingga bekal dan oleh-oleh.

Dengan begitu, satu hari sebelum keberangkatan bisa optimal dipakai untuk memastikan kecukupan istirahat dan kondisi badan tanpa direcoki persiapan yang belum selesai.

5. Bekal

Daripada membeli makanan di pinggir jalan yang belum tentu higienis, lebih baik Anda membawa bekal dari rumah. Selain memastikan kebersihannya, membawa bekal dari rumah juga bisa menghemat anggaran perjalanan.

Terlebih lagi, kepastian asupan makanan selama perjalanan jauh—termasuk untuk sahur dan berbuka—akan membantu memastikan badan tetap prima selama perjalanan. Pastikan saja, bekal yang dibawa cukup tahan lama dan tak cepat kadaluarsa.

6. Proteksi

Satu hal yang sebaiknya masuk dalam daftar persiapan adalah proteksi perjalanan. Meski sudah mempersiapkan segala hal dengan baik, hal tak terduga masih punya peluang terjadi.

Kalaupun mobil dan cara mengemudi Anda tak ada masalah, kecelakaan lalu lintas masih mungkin terjadi juga karena kendaraan dan kondisi badan orang lain. Bagaimanapun, lebih baik bersiap dan melakukan antisipasi daripada sesuatu sudah terlanjur terjadi.

Kini, proteksi tidak harus selalu dipersiapkan jangka panjang apalagi mahal. Sejumlah produk proteksi jiwa sudah mengakomodasi kebutuhan instan atau jangka pendek untuk kebutuhan seperti perjalanan mudik. Salah satunya adalah produk Commit dari Commonwealth Life.

Cukup menggunakan layanan pesan singkat (SMS) untuk mengaktifkan proteksi tersebut. Tak ada lagi cerita isian formulir bertele-tele.

Premi yang harus dibayarkan pun terjangkau, yaitu Rp 10.000 untuk proteksi selama 30 hari, dengan nilai pertanggungan dari Rp 1,5 juta hingga Rp 50 juta.

Selamat merancang perjalanan mudik!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com