Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kia Sonet Tampil Gagah dan Sporty dengan Nuansa Serba Hitam

JAKARTA, KOMPAS.com - Kia Sonet menjadi salah satu produk PT Kreta Indo Arta (KIA) yang mencatatkan rapor positif.

Populasi Compact Sport Utility Vehicle (SUV) asal perusahaan otomotif asal Korea Selatan ini pun cukup banyak di Tanah Air.

Meluncur sejak 2020, tak jarang pemilik Kia Sonet yang ingin memodifikasi mobilnya agar tampil lebih segar dan modern.

Jika Anda salah satunya, tim redaksi sudah menyiapkan referensi modifikasi Kia Sonet yang dihadirkan oleh ilustrator berbakat asal India yang dikenal melalui Instagram @bozzconcepts.

Sang ilustrator menampilkan modifikasi Kia Sonet bergaya sporty dengan nuansa Aurora Black Pearl. Ground clearance mobil ini juga terlihat lebih rendah dibandingkan versi standar.

Aksen krom yang semula tersemat pada tepi gril dan bumper bagian bawah diganti dengan warna hitam pekat. Ubahan lain dari bagian depan adalah tidak adanya foglamp bawaan.

Sebagai gantinya, sang desainer menyematkan lampu kabut LED khas Kia seperti yang terdapat pada Kia, dimana tampilannya jadi terlihat lebih mahal. Tak hanya itu, mobil ini juga mendapat kap mesin khusus dengan intake udara yang berbeda dari Sonet standar.

Di bagian samping, Kia Sonet garapan @bozzconcepts mendapat overfender berukuran besar, side skirt sederhana, lengkap dengan satu set pelek besar berwarna hitam yang membuat tampilannya semakin agresif.

Sementara di bagian buritan, sang ilustrator tidak banyak mengutak-atik Kia Sonet ini, alias mempertahankan standarnya. Hanya saja ada penambahan wide body kit berwarna hitam di bagian belakang.

Secara keseluruhan, tampilan modifikasi Kia Sonet garapan @bozzconcepts terlihat begitu sporty dan gagah. Bisa dijadikan acuan bagi Anda yang ingin melalukan modifikasi Compact SUV dari Kia ini.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/01/16/144100715/kia-sonet-tampil-gagah-dan-sporty-dengan-nuansa-serba-hitam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke