JAKARTA, KOMPAS.com - Rider Repsol Honda Marc Marquez berhasil menjadi pebalap tercepat di sesi Free Practice 1 (FP1) MotoGP Thailand yang digelar di Sirkuit Buriram, Jumat (30/9/2022).
Pebalap yang mendapat julukan The Baby Alien itu berhasil mencetak waktu terbaik yakni 1 menit 30.523 detik.
Tepat di belakangnya ada pebalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo, dengan torehan waktu 1 menit 30.555 detik, diikuti oleh Jack Miller yang menjadi pebalap tercepat ketiga dengan raihan waktu 1 menit 30.588 detik.
Jalannya sesi FP1 sempat diwarnai kecelakaan yang menimpa Marc Marquez. Rider dengan nomor motor 93 itu mengalami low side di tikungan ketiga Sirkuit Buriram.
Beruntungnya, kecelakaan tersebut tidak parah, sehingga Marquez masih bisa melanjutkan sesi latihan pertama.
Pada 20 menit pertama, beberapa rider sempat menjadi yang tercepat, mulai dari Johann Zarco, Maverick Vinales, Fabio Quartararo, Alex Rins hingga Francesco Bagnaia.
Adapun peringkat keempat dan kelima diduduki oleh Luca Marini dengan raihan waktu 1 menit 30.621 detik, dan Alex Rins dengan catatan 1 menit 30.641 detik.
Sementara itu Danilo Petrucci yang menjadi rider pengganti Joan Mir menempati posisi ke-22 dengan raihan waktu 1 menit 32.706 detik.
Melengkapi 10 besar, ada Francesco Bagnaia di posisi keenam, Miguel Oliveira ketujuh, Francesco Morbidelli kedelapan, Enea Bastianini kesembilan, dan Jorge Martin menutup posisi 10 besar.
Berikut hasil FP1 MotoGP Thailand 2022:
1. Marc Márquez, Honda, 1:30,523
2. Quartararo, Yamaha, + 0,032
3. Miller, Ducati, + 0,065
4. Marini, Ducati, + 0,098
5. Rins, Suzuki, + 0,118
6. Bagnaia, Ducati, + 0,223
7. Oliveira, KTM, + 0,233
8. Morbidelli, Yamaha, + 0,242
9. Bastianini, Ducati, + 0,267
10. Martin, Ducati, + 0,319
11. Crutchlow, Yamaha, + 0,358
12. Zarco, Ducati, + 0,462
13. Di Giannantonio, Ducati, + 0,481
14. Pol Espargaró, Honda + 0,484
15. Brad Binder, KTM, + 0,536
16. Aleix Espargaró, Aprilia, + 0,564
17. Viñales, Aprilia, + 0,637
18. Bezzecchi, Ducati, + 0,707
19. Gardner, KTM, + 0,802
20. Raúl Fernández, KTM, + 1,028
21. Alex Márquez, Honda, + 1,132
22. Petrucci, Suzuki, + 2,183
23. Darryn Binder, Yamaha, + 2,426
24. Nagashima, Honda, + 2,550
https://otomotif.kompas.com/read/2022/09/30/125509415/hasil-fp1-motogp-thailand-marc-marquez-jadi-pebalap-tercepat