Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Modal Rp 100 Juta, Bisa Ubah Toyota Hiace Jadi Campervan

BOGOR, KOMPAS.com – Toyota Hiace memang sejatinya digunakan sebagai kendaraan niaga, misalnya seperti angkutan travel dan bahkan sekarang sedang diuji coba sebagai Mikrotrans Jak Lingko.

Memiliki kabin yang lega, Toyota Hiace bisa diisi sampai 13 orang. Namun, bagi yang ingin kelihatan berbeda, bisa memodifikasi bagian kabin menjadi campervan, sehingga bisa jadi alat transportasi sekaligus akomodasi selama perjalanan wisata keliling Indonesia.

Salah satu karoseri yang bisa mengubah kabin Toyota Hiace menjadi campervan yaitu Delima Jaya di Bogor. Tentunya modifikasi yang dilakukan di kabin Hiace bisa dilakukan sesuai keinginan dari pemesannya.

Managing Director karoseri Delima Jaya, Winston Wiyanta mengatakan, biaya untuk mengubah kabin Hiace menjadi campervan ada di antara Rp 100 juta sampai Rp 200 juta, tergantung spesifikasinya.

“Untuk saat ini, sedang ada campervan basisnya Toyota Hiace, untuk bagian luarnya, tidak banyak ubahan, hanya ada tambahan automatic awning pada bagian samping,” ucap Winston kepada Kompas.com, Senin (7/9/2020).

Kemudian pada bagian atap juga tetap standar. Jika ingin memiliki tambahan ruang kepala, bisa dengan menambah ketinggian atapnya. Winston mengatakan, biaya untuk meninggikan atapnya sekitar Rp 10 juta.

Ubahan paling banyak ada di bagian kabin, mulai dari pelapisan dinding dan plafon dengan premium synthetic leather, partisi dengan kaca geser, karpet lantai bermotif kayu, laci penyimpanan, meja dan bangku.

“Kemudian untuk bingkai kaca pakai bahan suede, tempat duduk dan kasur dilapis premium synthetic leather, penerangan dengan ambient light LED, TV lipat 17 inci di plafon, meja lipat, kursi lipat dan meja sliding dengan coffee maker,” kata Winston.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/09/08/082200315/modal-rp-100-juta-bisa-ubah-toyota-hiace-jadi-campervan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke