Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Suzuki Wagon R 7-Penumpang Meluncur September

Foto-foto penampakan prototipe versi Wagon R sedang diuji di jalan-jalan India sudah mulai bermunculan. Salah satu media India yang melaporkannya adalah Motoroctane.

Wagon R 7-penumpang dirancang bukan dari platform model 5-penumpang. Melainkan memakai platform Heartect yang digunakan generasi baru Swift. Informasi ini mungkin menjelaskan mengapa butuh waktu lama buat Suzuki beralih dari konsep ke model produksi.

Bodi Wagon R 7-penumpang disebut memilikin panjang 4 m, lebih panjang dari model 5-penumpang (3,6 m). Walau begitu wheelbase keduanya tetap sama.

Wagon R 7-penumpang dijelaskan dibekali regulasi keselamatan baru yang berlaku di India pada Oktober. Pilihan mesin masih sumir, namun prediksinya bensin K12B 1.2L 4-silinder dan diesel 1.5L.

Baca: LCGC 7-Penumpang Suzuki Bukan dari Wagon R

Mungkin wajar Wagon R 7-penumpang hadir di India lebih dulu karena negara itu adalah pasar terbesar Suzuki di seluruh Dunia. Di sana, satu-satunya rival hanya Datsun GO+, tapi kalau dijual di Indonesia, kompetisi makin panas sebab ada Toyota Calya dan Daihatsu Sigra.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/04/04/144200215/suzuki-wagon-r-7-penumpang-meluncur-september

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke