Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Corak Matahari Valentino Rossi Pindah ke Yamaha XMAX

Konsep sport touring pun dipilih, karena dipikirnya cukup dikerjakan dengan waktu singkat, tanpa banyak rombakan ekstrem, dan pada akhirnya sah untuk diikutkan dalam kontes CustoMAXI Yamaha. Usaha ini membuahkan hasil maksimal, dan gelar ”Raja XMAX” Makassar pun disabet Imran.

”Waktunya cukup singkat untuk memodifikasi motor ini. Cuma satu minggu saja demi mengejar kontes,” ujar Imran usai penganugerahan juara pada semifinal CustoMAXI Yamaha di Makassar, Sabtu (6/1/2018).

Alhasil, corak dengan warna dominan kuning itu pun pindah ke XMAX 250 Imran. Bagian yang dijadikan singgasana corak matahari adalah fairing, atau dek depan. Selebihnya mengikuti, dilabur warna senada sampai buritan.

Grafis ini juga pernah muncul pada Yamaha YZR-M1 Rossi saat winter test 2013 silam. Imran memercayakan oplosan warna itu dengan cat Sikkens.

Fokus lainnya adalah area kaki-kaki. Suspensi belakang pakai Ohlins subtank. Pilihan ban jatuh pada merek Pirelli Diablo Rosso Scooter dengan ukuran depan 120/70, dan belakang 150/70. Jok diganti kustom agar posisi duduk lebih rendah, menyesuaikan postur tubuh.

Imran menambahkan peranti GPS BT Rider, yang dudukannya diikutkan pada baut windshield. ”Ya ini kan motor touring, sering masuk kota orang, supaya lancar perjalanan,” kata Imran.

Sementara itu, area mesin masih dibiarkan standar. Tapi, performa diklaim naik dengan aplikasi silencer Akrapovic. Biaya yang dihabiskan Imran cukup banyak, mencapai Rp 30 jutaan.

https://otomotif.kompas.com/read/2018/01/09/182200515/corak-matahari-valentino-rossi-pindah-ke-yamaha-xmax

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke