Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Baik dari Mazda Setelah ”Pindah Tangan”

Kompas.com - 12/05/2017, 14:34 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Kepercayaan konsumen untuk membeli Mazda mulai didapat kembali setelah merek ini ”pindah tangan” ke PT Eurokars Motor Indonesia (EMI). Salah satu indikatornya, penjualan di panggung Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 yang terbilang sangat baik.

Berdasarkan laporan EMI melalui siaran resmi (12/5/2017), selama 10 hari pameran, Mazda meraih total penjualan mencapai 250 unit. All New Mazda2 masih menjadi tulang punggung, lalu muncul CX-3 yang juga menambah kuat penjualan di masa akan datang.

Mazda2 berkontribusi 92 unit atau mencapai 37 persen dari total penjualan selama IIMS 2017. Raihan itu diikuti oleh CX-3 dengan 62 unit (25 persen), CX-5 sebanyak 56 unit (22 persen). Selanjutnya Biante dan Mazda6 yang masing-masing terjual 34unit (14 persen) dan 6 unit (2 persen).

Dalam pameran ini, EMI juga menyerahkan 12 unit pertama Mazda CX-3 kepada para pemilik barunya, yang diwakili kehadirannya oleh enam orang pemilik. Aktivitas penyerahan secara simbolis ini dilakukan pada hari terakhir IIMS 2017.

”Dalam kesempatan perdana mengikuti IIMS 2017 ini, kami bersyukur mencapai target yang diharapkan. Ini menjadi salah satu bukti kepercayaan masyarakat terhadap merek Mazda, dan kami berkomitmen sepenuhnya untuk memberikan pelayanan terbaik,” ujar Presiden Direktur EMI, Roy Arman Arfandy.

Program Lain
Program Genuine Accessories Campaign juga menjadi salah satu daya tarik di IIMS 2017. EMI menawarkan harga khusus untuk aksesori asli, bahkan memberikan diskon hingga 50 persen untuk beberapa produk tertentu.

Di area test drive, Mazda CX-3 dan Mazda2 yang tersedia juga menjadi salah satu mobil yang menjadi favorit pengunjung IIMS 2017 untuk dicoba.  Selain itu kehadiran EMI pada ajang IIMS 2017 ini juga berhasil meraih penghargaan sebagai juara pertama untuk ”Best Booth For Cars <500”.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau